Pemkot mataram gelar agriculture expo 2013

id pameran.expo

Pemkot mataram gelar agriculture expo 2013

Kabid Pengembangan Agribisnie Diperta Kota Mataram Endang Rosid (agri)

Pameran agriculture expo 2013, ini merupakan pameran pertama yang akan berlangsung pada tanggal 22-24 Agustus 2013 mendatang, dan akan disiapkan 50 stan bagi peserta,
Mataram, Pemerintah Kota Mataram akan menggelar pameran agriculture expo 2013 tingkat Kota Mataram, sebagai upaya pemberdayaan masyarakat pertanian.

"Pameran agriculture expo 2013, ini merupakan pameran pertama yang akan berlangsung pada tanggal 22-24 Agustus 2013 mendatang, dan akan disiapkan 50 stan bagi peserta," kata Kepala Dinas Pertanian, Kelautan dan Perikanan Kota Mataram, H Mazhurriadi di Mataram, Senin.

Dikatakannya, kegiatan pameran agriculture expo 2013 bertujuan untuk pemberdayaan masyarakat petani, menampilkan berbagai keragaman hasil pertanian, sekaligus membuka peluang investasi pasar.

Pameran agriculture expo 2013 dimaksudkan juga dalam rangka menyambut Hari Ulang tahun (HUT) KOta Mataram ke-20 pada tanggal 31 Agustus mendatang, terbagi menjadi dua kegiatan, yakni pameran Bazar dan kegiatan kontes lomba.

Pameran bazar meliputi, pameran berbagai hasil produk pertanian, perikanan, dan peternakan hasil dari kreativitas petani di KOta Mataram.

"Berbagai hasil produk pertanian yang dipamerkan adalah hasil pertanian yang masih segar maupun yang sudah diolah," katanya.

Dalam bazar pemeran tersebut, kata Mazhurriadi yang didampingi Kepala Bidang Pengembangan agribisnis setempat, Endang Rosid, juga akan dipamerkan berbagai teknologi pertanian.

Sementara kegiatan kontes lomba meliputi, lomba tanaman hias dari jenis anggrek, lomba merangkai bunga heliconia, kontes ayam serame dan lomba ayam ketawa, yang pesertanya juga ada yang berasal dari luar KOta Mataram.

"Kita tidak bisa menolak jika ada peserta yang ingin ikut dari luar kota, namun hal ini menjadi motivasi bagi warga Kota Mataram dalam memanfaatkan peluang agriculture yang ada," katanya.