Paket "NurMas" Daftar Di Hari Terakhir

id Nur Mas

Paket "NurMas" Daftar Di Hari Terakhir

Pendaftaran paket "NurMas" ke KPU Sumbawa Barat.

Yang harus dipahami bahwa bupati, wakil bupati itu bukan hadiah, tetapi amanah dari rakyat melalui proses demokrasi yang akan dipertanggungjawabkan dunia akhirat"
Mataram, (Antara NTB)- Pasangan calon HM Nur Yasin-Masra Jayadi (NurMas) mendaftar sebagai calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Sumbawa Barat di hari terakhir pendaftaran, Selasa.

Ribuan orang simpatisan pasangan ulama-pengusaha itu tumpah ruah memadati lapangan Kota Taliwang dan sejumlah ruas jalan protokol untuk mengantarkan paket tersebut mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumbawa Barat.

Usai deklarasi, massa berkonvoi mengiringi paket "NurMas" menuju KPU. Ratusan unit mobil dan ribuan sepeda motor simpatisan membuat macet sejumlah ruas jalan utama dalam kota.

Suasana tidak kalah ramai juga terlihat di halaman dan jalur sekitar kantor KPU Sumbawa Barat. HM Nur Yasin dan Masra Jayadi terlihat kewalahan melayani simpatisan bersalaman ketika akan masuk ke halaman kantor KPU didampingi sejumlah pengurus Parpol pengusung.

Mereka disambut oleh ketua dan komisioner serta tim pendaftaran pasangan calon KPU Sumbawa Barat.

Paket "NurMas" diusung oleh Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura). Koalisi ini menguasai lima kursi DPRD, masing-masing tiga kursi PAN dan dua kursi Hanura.

Sebelum meninggalkan kantor KPU usai mendaftar, HM Nur Yasin sempat menyampaikan orasi politik di hadapan ribuan simpatisan yang setia menunggu di depan kantor KPU.

Ulama yang pernah menjabat sebagai Ketua Komite Pembentukan Kabupaten Sumbawa Barat (KPKSB) itu menyampaikan bahwa perubahan dalam berbagai aspek penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan merupakan hal yang sangat penting untuk dilaksanakan demi KSB yang "baldatun toyibatun warafbun gafur".

"Yang harus dipahami bahwa bupati, wakil bupati itu bukan hadiah, tetapi amanah dari rakyat melalui proses demokrasi yang akan dipertanggungjawabkan dunia akhirat. Karena itu siapa pun pemimpin yang terpilih nanti jika bekerja dengan jujur dan ikhlas sesuai aturan, Insya Allah akan membawa kebaikan untuk daerah dan masyarakat," katanya, disambut aplaus riuh dari para simpatisan.

Dalam orasinya, HM Nur Yasin juga menyampaikan terimakasih kepada jajaran polisi dan TNI yang telah melaksanakan pengamanan sehingga proses deklarasi dan pendaftaran ke KPU berjalan aman dan lancar.

Ia juga mengimbau seluruh simpatisan "NurMas" untuk tidak terpancing oleh isu-isu dan provokasi yang sengaja diembuskan pihak tidak bertanggung jawab demi terciptanya pilkada yang aman, adil, jujur dan berkualitas.

Paket "NurMas" merupakan pasangan terakhir yang mendaftar ke KPU Sumbawa Barat sebagai peserta Pilkada 9 Desember 2015.

Dengan demikian total sebanyak empat pasangan calon yang telah mendaftar yakni pasangan Kusmayadi-Khaeruddin Karim (paket K2), pasangan H Mala Rahman-Iwan Panjidinata (paket MAPAN), serta pasangan W Musyafirin-Fud Syaefuddin (paket F1) yang telah mendaftar pada hari pertama dan kedua.(*)