Dinkes Ntb Pastikan Tidak Ada Virus Zika

id Virus Zika NTB

"Belum ada laporan yang kami terima ada warga yang terjangkit virus Zika,"
Mataram (Antara NTB) - Dinas Kesehatan Provinsi Nusa Tenggara Barat memastikan tidak ada virus Zika masuk di daerah ini.

Kepala Dinas Kesehatan NTB Drg Eka Junaedi di Mataram, Senin, mengatakan belum menerima laporan ada masyarakat yang terkena virus tersebut.

"Belum ada laporan yang kami terima ada warga yang terjangkit virus Zika," katanya.

Menurut Eka, virus tersebut hanya mewabah di benua Amerika. Namun, kalaupun kejadian itu sudah masuk ke Indonesia, pihaknya belum mendapatkan informasi.

"Kita tidak tahu kalau soal itu. Tetapi, kalau upaya antisipasi dan pencegahan terhadap penyakit, tetap kita lakukan," ujarnya.

Meski demikian, ia meminta masyarakat di daerah itu untuk tetap waspada tidak hanya terhadap virus zika melainkan dengan penyakit apapun, seperti demam berdarah dengue (DBD) mengingat saat ini sudah memasuki musim hujan.

"Ada tidak ada virus Zika kita meminta masyarakat tetap waspada," katanya.

Penyebaran virus Zika melalui nyamuk Aedes aegypti dan gejalanya mirip demam berdarah, yang membuat keberadaannya tidak dikenali secara spesifik. Virus itu bisa meluas, terutama di daerah-daerah endemis demam berdarah. (*)