Jakarta (ANTARA) - Tunggal putra nomor satu dunia asal Denmark Viktor Axelsen mengatakan bisa menjuarai gelar juara turnamen level Super 1000 di Istora Gelora Bung Karno, Jakarta, merupakan salah satu mimpi dia yang terwujud.

Axelsen hanya butuh waktu 38 menit untuk memenangi pertandingan melawan wakil China Zhao Jun Peng 21-9, 21-10 di partai final turnamen level Super 1000 itu, Minggu.

Titel tersebut terasa istimewa bagi Axelsen karena dia menjadi juara di Istora yang bisa dibilang merupakan rumah bagi turnamen badminton Indonesia. Axelsen sebelumnya juga memenangi gelar serupa ketika Indonesia Open 2021 digelar secara tertutup tanpa penonton di Bali.

Baca juga: Rivalitas Ginting dan Axelsen berlanjut di Indonesia Open 2022
Baca juga: Indonesia Open 2022: Ada aksi Minions dan Anthony Ginting
 


Pewarta : Shofi Ayudiana
Editor : I Komang Suparta
Copyright © ANTARA 2024