Pemkot menunda pembangunan fasilitas di areal Tugu Mataram Metro

id tugu,mataram,metro

Pemkot menunda pembangunan fasilitas di areal Tugu Mataram Metro

Tugu Mataram Metro di Jalan Lingkar Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat. ANTARA/Nirkomala

Mataram (ANTARA) - Pemerintah Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat, menunda pembangunan berbagai fasilitas pendukung di areal Tugu Mataram Metro yang berada di Jalan Lingkar Selatan yang menjadi kesatuan ikon kota dengan Gapura Tembolak.

"Dengan kondisi keuangan daerah di tengah pandemi COVID-19 saat ini, berbagai rencana besar di kawasan Tugu Mataram Metro ditiadakan," kata Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Mataram Miftahurrahman di Mataram, Sabtu.

Pada prinsipnya, untuk pembangunan fisik Tugu Mataram Metro setinggi 50 meter sudah rampung, tinggal dilakukan penataan lanskap berupa pembuatan air mancur dan taman.

Selain itu pembangunan jalan bawah tanah (underpass) sekitar 100 meter dari arah selatan, fasilitas lift untuk naik ke tugu melihat keindahan kota dan sekitarnya dari ketinggian 50 meter serta penataan areal parkir dengan kebutuhan anggaran diprediksi sekitar Rp6-7 miliar lagi.

"Sejauh ini rencana besar itu masih belum bisa kita apa-apakan karena terkendala anggaran," katanya.

Tugu Mataram Metro tersebut menjadi satu kesatuan ikon Kota Mataram dengan Gapura Tembolak, yang merupakan gerbang masuk utama Kota Mataram dari bagian selatan yang merupakan jalur cepat menuju Bandara Internasional Lombok.

Monumen tersebut dibangun dengan desain modern namun tetap mengakomodasi kearifan lokal dan falsafah mutiara sebagai salah satu produk unggulan Kota Mataram.

"Meskipun penataanya belum bisa dilanjutkan, tapi tidak mempengaruhi konstruksi bangunan yang sudah ada sebab pada dasarnya secara fisik untuk Tugu Mataram Metro sudah rampung," katanya lagi.