Pengendara motor tewas kecelakaan di depan SPBU Nyerot Lombok Tengah

id Pengendara motor tewas kecelakaan di depan SPBU Nyerot Lombok Tengah,Motor,Polres Lombok Tengah

Pengendara motor tewas kecelakaan di depan SPBU Nyerot Lombok Tengah

Seorang pengendara motor bernama Fadil (21), meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan tunggal di jalan raya Praya-Mataram tepatnya di depan SPBU Desa Nyerot, Kecamatan Jonggat, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (10/12) pukul 00.03 Wita. 

Praya, Lombok Tengah (ANTARA) - Seorang pengendara motor bernama Fadil (21), meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan tunggal di jalan raya Praya-Mataram tepatnya di depan SPBU Desa Nyerot, Kecamatan Jonggat, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (10/12) pukul 00.03 Wita. 

"Kecelakaan tunggal, ada satu korban yang meninggal dunia," kata Kapolsek Jonggat, Iptu Bambang Sutrisno di Praya, Sabtu. 

Kecelakaan yang menyebabkan korban asal Desa Batujai tersebut bermula ketika korban melintas menggunakan sepeda motor, tiba-tiba korban mengalami kecelakaan, sehingga terjatuh dari motor dan mengakibatkan korban mengalami luka yang cukup parah. 

Selanjutnya, warga yang melihat kejadian tersebut memberikan pertolongan dan dibawa ke Puskesmas setempat, namun nyawa korban tidak bisa diselamatkan. 

"Korban meninggal dunia, akibat luka yang cukup parah," katanya. 

Dengan adanya peristiwa tersebut, pihaknya mengimbau kepada masyarakat atau pengendara supaya tetap berhati-hati saat berkendara, sehingga tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. 

"Tetap waspada dan hati-hati saat berkendara di jalan raya," katanya.