Gubernur NTB Pimpin Shalat Goib Untuk KH Hasyim

id SHALAT GOIB KH HASYIM

Shalat goib ini cara yang pernah dilakukan Rasulollah untuk shalat jenazah yang jauh dari jemaah. Bahkan, beberapa kali Rasulollah juga menshalatkan sahabatnya yang wafat
Mataram (Antara NTB) - Gubernur Nusa Tenggara Barat TGH Muhammad Zainul Majdi memimpin pelaksanaan shalat goib atas wafatnya KH Hasyim Muzadi seusai shalat Jumat di Masjid Hubbul Wathan Islamic Center, Kota Mataram.
"Shalat goib ini cara yang pernah dilakukan Rasulollah untuk shalat jenazah yang jauh dari jemaah. Bahkan, beberapa kali Rasulollah juga menshalatkan sahabatnya yang wafat," kata TGH Muhammad Zainul Majdi sebelum melaksanakan shalat goib, Jumat.
Dalam pelaksanaan shalat goib ini, Gubernur NTB bertindak sebagai imam sekaligus membacakan doa untuk almarhum KH Hasyim Muzadi yang telah di makamkan di Pondok Pesantren Al Hikam Depok, Jawa Barat, Kamis.
Ribuan jemaah yang hadir di Masjid Hubbul Wathan Islamic Center, Kota Mataram juga ikut dalam pelaksanaan shalat goib tersebut, termasuk anggota DPR RI yang juga sekaligus Ketua Umum PPP Romahurmuzi.
Sebelum pelaksanaan shalat goib, Romahurmuzi juga didaulat menjadi khatib dan imam pada pelaksanaan shalat Jumat.
Pelaksanaan shalat goib untuk almarhum KH Hasyim Muzadi juga dilakukan para santri dan ulama di NTB, sejak Kamis (16/3) malam. Salah satunya di Pondok Pesantren Al-Manshuriyah Ta`limusshibyan, Bonder, Kabupaten Lombok Tengah.
Ketua PWNU NTB TGH Ahmad Taqiuddin Mansur menyerukan seluruh warga NU di daerah itu untuk melaksanakan shalat goib atas wafatnya KH Hasyim Muzadi.
"Kita ikut berbelasungkawa dan serukan agar umat Islam, mulai santri hingga ulama untuk shalat goib," ujar Pengasuh Pondok Pesantren Al-Manshuriyah Ta`limusshibyan, Bonder, Kabupaten Lombok Tengah itu. (*)