Telkomsel MyBusiness

id PT Telkomsel

Telkomsel MyBusiness

Dari kiri - VP Brand and Communications Telkomsel Nirwan Lesmana, VP Enterprise Mobile Product Marketing Telkomsel Arief Pradetya, VP Corporate Account Management Telkomsel Primadi K. Putra, Director of Sales Cisco Systems Indonesia Rama Agung, dan P

     Bali (Antara NTB) - Untuk menyasar perusahaan besar, pemerintahan, dan usaha kecil menengah (UKM), Telkomsel hadir dengan solusi Telkomsel MyBusiness yang disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan untuk membantu mengembangkan bisnis dan usaha penggunanya.
     Telkomsel myBusiness memberikan beragam solusi yang disesuaikan secara khusus sesuai dengan segmen dan kebutuhan pelanggan. 
     Bagi pelanggan Enterprise segmen korporasi, pemerintahan dan Large Enterprise tersedia solusi: Enterprise Communication, seperti layanan MyGroup (TeamPLAN), Enterprise Smart Connection, Smart Voice Communication, Push to Talk, Web2SMS. 
     Solusi lainnya adalah Enterprise Mobility, seperti Mobile Broadband Solution (Telkomsel Flash, Data Secured Access), Device Solution (Device Bundling, Mobile Device Management) & Collaboration Solution (Unified Communication, Mobile Conference Call). 
     Selain itu MyBusiness juga menghadirkan solusi dalam hal Cloud Service, seperti Business Connect dan Sales Force Automation, serta VAS Solution, seperti Top Up Corporate dan NSP Corporate.
     Telkomsel myBusiness juga memberikan solusi khusus untuk mendukung aktivitas pelanggan UKM dan membantu perkembangan UKM di Indonesia hingga ke pasar global.
     "Telkomsel hadir sebagai mitra solusi digital melalui berbagai layanan yang ditawarkan oleh MyBusiness. Solusi-solusi ini diharapkan dapat membuka berbagai kesempatan baru dalam pengembangan bisnis pelanggan, termasuk dalam hal transformasi digital, sehingga pada akhirnya akan meningkatkan produktivitas bisnis," kata Arief.
     Lebih lanjut, Arief menjelaskan bahwa dengan dukungan jaringan broadband 4G LTE Telkomsel yang tersebar hampir di 500 ibu kota kabupaten di Indonesia. 
     Hal itu akan mendukung pengalaman terbaik pelanggan dalam menggunakan layanan Telkomsel di manapun mereka berada. 
     Saat ini Telkomsel terus melakukan ekspansi dan penambahan jaringan ke berbagai wilayah di Indonesia, di mana dari jumlah keseluruhan 137.000 BTS (Base Transceiver Station), sebanyak 61 persen di antaranya merupakan BTS broadband.
     Dalam menghadirkan layanan MyBusiness, Telkomsel bermitra dengan beberapa pihak seperti Samsung, Cisco, Google, Salesforce, Jarvis Store, MokaPOS, Trustmedis dan Golden Hope Technology. 
     Saat ini layanan ini telah dinikmati oleh 2 juta pengguna di seluruh Indonesia, di berbagai bidang industri seperti Manufacturing, Utilities, Transportation, Trade, Hospitality, Financial Intermediary, Communication, Professional Services, Government, Agriculture, Welfare, Construction, dan juga Mining & Power. (*)