Pertamina membantu kelompok wanita nelayan di Mataram

id Pertamina,wanita nelayan ampenan,kotak pendingin

Pertamina membantu kelompok wanita nelayan di Mataram

Manager Integrated Fuel Terminal Ampenan, I Gusti Ngurah Yamatika (kanan), menyerahkan bantuan kotak pendingin ikan secara simbolis kepada Ketua Kelompok Pemberdayaan Wanita Nelayan Ampenan, Sukmawati, di Kampung Bugis, Kelurahan Bintaro, Kota Mataram, NTB, Selasa (10/12/2019). (ANTARA/Awaludin)

Mataram (ANTARA) - PT Pertamina (Persero) memberikan bantuan sebanyak 50 unit kotak pendingin untuk menyimpan ikan laut segar kepada Kelompok Wanita Nelayan Ampenan, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat.

Bantuan tersebut diserahkan oleh Manager Integrated Fuel Terminal (ITF) Ampenan I Gusti Ngurah Yamatika kepada Ketua Kelompok Pemberdayaan Wanita Nelayan Ampenan, Sukmawati, di Kampung Bugis, Kelurahan Bintaro, Kota Mataram, Selasa.

Ngurah menjelaskan, pemberian bantuan kotak pendingin ikan tersebut sebagai bentuk berbagi kebahagiaan antara Pertamina dengan masyarakat nelayan di sekitar wilayah ITF atau yang dulunya disebut Terminal Bahan Bakar Minyak (TBBM) Ampenan.

"TBBM Ampenan sudah beroperasi sejak lama dengan aman dan lancar. Ibu-ibu nelayan juga ikut membantu menjaga keamanan dan kenyamanan. Untuk itu, kami berbagi kebahagiaan berupa tempat penyimpanan kotak pendingin ikan," katanya.

Menurut dia, pemberian bantuan berupa kotak pendingin ikan tersebut diharapkan akan menjaga kualitas dan kesegaran hasil tangkapan nelayan yang akan dijual oleh para ibu-ibu nelayan.

"Harapan kami, penerima bantuan bisa menjaga barang yang diberikan dengan baik sehingga tidak cepat rusak," ujarnya.

Dalam kesempatan itu, Ngurah juga berjanji akan memberikan bantuan pemasangan lampu sorot sebagai penerangan bagi nelayan di malam hari ketika mereka berada di tengah laut menangkap ikan.

"Setiap tahun kami menyalurkan bantuan dari dana program Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (CSR). Tahun ini kami berikan kotak pendingin ikan. Dan untuk lampu sorot akan kami pasang. Ada juga bantuan jenis lainnya sesuai yang dibutuhkan oleh masyarakat," ucap Ngurah.

Sementara itu, Ketua Kelompok Pemberdayaan Wanita Nelayan Ampenan, Sukmawati, menguucapkan terima kasih kepada PT Pertamina (Persero) yang peduli terhadap upaya pengembangan ekonomi wanita nelayan, khususnya di Kampung Bugis, Kelurahan Bintaro, Kota Mataram.

Ia juga berharap program bantuan dari Pertamina tidak hanya sekali saja, tetapi terus berkelanjutan.

"Kami juga ikut membantu menjaga Pertamina, dan tidak mau hanya terima bantuan saja. Termasuk juga bagaimana menjaga kebersihan dengan cara tidak membuang sampah ke laut," tutur Sukmawati.