Slice dan SOMPO umumkan kontrak bukti nilai ICS yang hadirkan asuransi sesuai permintaan ke Asia

Slice dan SOMPO umumkan kontrak bukti nilai ICS yang hadirkan asuransi sesuai permintaan ke Asia

(Antara/Business Wire)

Platform ICS Slice sekarang digunakan oleh perusahaan asuransi terkemuka di AS, Kanada, Inggris dan Asia Pasifik

NEW YORK--(Antara/BUSINESS WIRE)-- Slice Labs Inc., penyedia platform cloud asuransi sesuai permintaan pertama, hari ini mengumumkan telah meneken kontrak pembuktian nilai dengan Sompo Holdings Asia (SOMPO), yang berkantor pusat di Singapura dan merupakan anak perusahaan Sompo Holdings, pengasuransi terkemuka Jepang.

Kemitraan baru ini membawa asuransi sesuai permintaan ke wilayah Asia Pasifik yang berkembang pesat, di mana ia merupakan yang pertama. SOMPO akan melisensi platform Insurance Cloud Services (ICS) Slice untuk menyebarkan dan menguji produk asuransi digital baru dengan cepat. Dibandingkan dengan solusi lain yang lebih tradisional, platform ICE Slice memungkinkan perusahaan asuransi, seperti SOMPO, meningkatkan fleksibilitas, skalabilitas, dan keamanan ICS melalui model langganan bernilai tinggi.

Terdapat sejumlah risiko baru di segmen ekonomi mobilitas, perjalanan, dan rekreasi sesuai permintaan yang dipengaruhi oleh teknologi yang tengah berkembang. Platform sosial besar juga menghadirkan peluang baru bagi produk asuransi digital sesuai permintaan yang akan menyatu dalam pengalaman keseluruhan. Kedua perusahaan berencana meluncurkan berbagai produk sesuai permintaan di seantero Asia melalui kemitraan mereka. Slice akan membuka kantor di Singapura guna mendukung inisiatif ini dan inisiatif lain di wilayah tersebut.

Masa depan upaya memuaskan nasabah asuransi di negara dan segmen produk mana pun bergantung pada kerjasama pengasuransi dan teknologi asuransi, kata Tim Attia, CEO Slice. SOMPO merupakan contoh kuat bagaimana ini bisa berjalan karena mereka telah membantu teknologi cloud kami berkembang dengan cepat ke wilayah lainnya dan ICS membantu mereka menata kembali pengalaman nasabah asuransi.

Tentang Sompo Holdings (Asia)

Berbasis di Singapura, Sompo Holdings (Asia) Pte. Ltd. adalah perusahaan induk entitasnya di Asia Pasifik, kecuali Jepang dan merupakan bagian dari Sompo Japan Nipponkoa Insurance Inc, anggota SOMPO Holdings yang berkantor pusat di Tokyo, Jepang. Dengan kehadiran yang terpercaya di Asia sejak 1942, bisnis kami tersebar dengan lebih dari 4.000 karyawan di seantero wilayah tersebut. Kami sekarang masuk daftar 10 Perusahaan Asuransi Non-Jiwa Terbesar di Indonesia and Malaysia, dan kami telah menjalin kemitraan strategis untuk mengakses jaringan sumber daya dan distribusi yang lebih luas.

Untuk informasi selengkapnya tentang Group ini, kunjungi www.sompo-asia.com

Tentang Slice:

Slice Labs adalah mesin asuransi di balik ekosistem layanan digital sesuai permintaan berbasis cloud untuk ekonomi baru. Melalui platform Insurance Cloud Services (ICS), Slice memungkinkan pengasuransi, perusahaan teknologi, dan penyedia jasa lainnya membangun produk asuransi digital berkonsep pay-as-you-go yang benar-benar cerdas dan intuitif yang melindungi tertanggung kapan saja dan di mana saja. Untuk mendapatkan informasi aktual tentang Slice, kunjungi http://www.slice.is dan follow @SliceLabs di Twitter.

Baca versi aslinya di businesswire.com: https://www.businesswire.com/news/home/20190814005256/en/

Kontak
Slice Labs:
Emily Kosick, VP, Marketing
emily@slice.is
212-380-1849

Sumber: Slice Labs Inc.

Pengumuman ini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya. Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus dengan penunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yang dimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.
Pewarta :
Editor : PR Wire
COPYRIGHT © ANTARA 2024