Mataram (ANTARA) - Progress pembangunan ruas jalan Bypass BIL - Mandalika di Nusa Tenggara Barat sepanjang 17,3 kilometer sudah di atas 90 persen dan diperkirakan tuntas pada akhir September 2021 sehingga dipastikan siap menyambut penyelenggaraan World Superbike (WSBK) pada 12-14 Nopember 2021.

"Kami cek dan tinjau ke lapangan, progresnya cukup baik ya. Rata-rata di atas 90 persen dan dari rekanan yang ada InshaAllah ini bisa selesai pada akhir September," kata Kepala Dinas PUPR Provinsi NTB, H Ridwan Syah dalam keterangan tertulis di terima wartawan di Mataram, Jumat.

Ridwan Syah sudah meninjau progres pembangunan jalan bypass BIL-Mandalika di Lombok Tengah. Turut mendampingi dalam tinjauan, Kabid Bina Marga Dinas PUPR NTB, Kepala Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) NTB, Reiza Setiawan, serta para manager operasional lima perusahaan rekanan.

Ridwan menjelaskan, pembangunan jalan Bypass BIL-Mandalika yang menghubungkan Bandara Internasional Zainuddin Abdul Madjid Lombok dengan Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN) Lombok Mandalika di Lombok Tengah, dinilai menjadi trigger bagi pengembangan perekonomian masyarakat di kawasan dan memudahkan akses wisatawan yang ingin melancong ke kawasan The Mandalika.

Ridwan mengatakan, pembangunan bypass sepanjang 17,3 Km tersebut akan meningkatkan jaringan jalan pada Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) Mandalika-Lombok sekaligus mendukung konektivitas sirkuit MotoGP yang juga dibangun di kawasan Mandalika. Diharapkan, peresmian jalan tersebut dilakukan Presiden Joko Widodo pada Oktober mendatang.

"Kalau selama ini kita lewat jalan lama melalui Sengkol butuh waktu 40 menit sampai 1 jam untuk ke kawasan Mandalika. Tapi dengan Bypass BIL Mandalika maka akan lebih cepat hanya berkisar 15 sampai 20 menit untuk sampai ke sirkuit Mandalika," jelasnya.

Ia memaparkan, layout Bypass BIL-Mandalika juga bagus dengan lebar jalan 50 meter, 4 lajur yang dilengkapi trotoar dan median. Di beberapa titik juga dilengkapi jembatan, overpass, dan jembatan penyeberangan orang untuk memfasilitasi permukiman di sekitar.

Menurutnya, dengan melihat progress yang baik ini pihaknya optimistis bahwa infrastruktur jalan Bypass BIL-Mandalika akan sangat siap menyambut gelaran World Superbike (WSBK) yang rencananya akan digelar di sirkuit Mandalika pada 12-14 November 2021.

"Selain siap untuk WSBK dan MotoGP, tentunya Bypass BIL-Mandalika ini membuat infrastruktur penunjang KSPN kita di NTB makin andal," ucapnya.

Sementara itu, Kepala BPJN NTB, Reiza Setiawan menjelaskan, pembangunan jalan Bypass BIL - Mandalika terdiri dari 3 paket pekerjaan yakni Paket I sepanjang 4,3 km (STA 0+00-STA 4+30) dengan kontraktor PT Nindya Karya-Bumi Agung (KSO).

Kemudian Paket 2 sepanjang 9,70 km (STA 4+30-STA 14+00) kontraktornya PT Adhi Karya - PT Metro Lestari Utama (KSO), dan Paket 3 sepanjang 3,38 km (STA 14+00-STA 17+36), kontraktornya PT Yasa Patria Perkasa.

"Keseluruhan paket rata-rata progresnya sudah mencapai 90 persen lebih. September ini sudah bisa selesai," katanya.

Dijelaskan, pembangunan Bypass BIL - Mandalika bersumber dari APBN 2020-2021 dengan nilai total sekitar Rp 814 Miliar.

"Untuk meningkatkan kelancaran lalu lintas, pembangunan Bypass BIL-Mandalika juga dilengkapi overpass di 11 lokasi, 2 jembatan, dan 3 jembatan penyeberangan orang," ucapnya.
 

Pewarta : Nur Imansyah
Editor : Riza Fahriza
Copyright © ANTARA 2024