Jakarta (ANTARA) - Penyerang Septian Bagaskara mengatakan enggan untuk sesumbar soal target gol yang ia patok bersama Dewa United pada kompetisi Liga 1 Indonesia 2023/24. Dikutip dari laman resmi Liga Indonesia, Sabtu, Septian menegaskan dirinya tentu mengedepankan kepentingan tim di setiap pertandingan.
"Fokus di sini adalah target untuk tim karena saya ingin membantu tim ini. Namun jika ada rezeki untuk cetak gol insya Allah. Insya Allah saya bisa memberikan terbaik untuk tim ini," ujar Septian.
Mantan pemain Persik Kediri tersebut menjelaskan dirinya merasa bangga serta senang bisa bergabung dengan The Tangsel Warriors. Pemain asal Kediri itu menilai Dewa United memiliki beberapa aspek untuk mencapai sukses pada kompetisi Liga 1 Indonesia 2023/24 yang rencananya akan bergulir pada 1 Juli 2023. "Menurut saya perkembangannya dari tahun kemarin sangat signifikan. Fasilitas bagus seperti training ground dan mes sendiri. Makanya saya mau ke sini," jelas Septian.
"Selain itu dari komposisi pemain juga saya yakin dengan tim ini. Saya yakin tim ini bisa lebih baik lagi," katanya. Pada musim lalu pemain berusia 25 tahun tersebut tercatat tampil sebanyak 31 pertandingan untuk Rans Nusantara FC dan menyumbangkan empat gol dari total 1.538 menit bermain.
Baca juga: Tim Borneo FC agendakan uji coba
Baca juga: Bali United siap lawan PSM Makassar
Septian diketahui mengawali karier sebagai pesepakbola bersama Persedikab Kabupaten Kediri pada 2017 dan selanjutnya sempat membela Persik Kediri, Persekat Tegal hingga Rans Nusantara FC.
"Fokus di sini adalah target untuk tim karena saya ingin membantu tim ini. Namun jika ada rezeki untuk cetak gol insya Allah. Insya Allah saya bisa memberikan terbaik untuk tim ini," ujar Septian.
Mantan pemain Persik Kediri tersebut menjelaskan dirinya merasa bangga serta senang bisa bergabung dengan The Tangsel Warriors. Pemain asal Kediri itu menilai Dewa United memiliki beberapa aspek untuk mencapai sukses pada kompetisi Liga 1 Indonesia 2023/24 yang rencananya akan bergulir pada 1 Juli 2023. "Menurut saya perkembangannya dari tahun kemarin sangat signifikan. Fasilitas bagus seperti training ground dan mes sendiri. Makanya saya mau ke sini," jelas Septian.
"Selain itu dari komposisi pemain juga saya yakin dengan tim ini. Saya yakin tim ini bisa lebih baik lagi," katanya. Pada musim lalu pemain berusia 25 tahun tersebut tercatat tampil sebanyak 31 pertandingan untuk Rans Nusantara FC dan menyumbangkan empat gol dari total 1.538 menit bermain.
Baca juga: Tim Borneo FC agendakan uji coba
Baca juga: Bali United siap lawan PSM Makassar
Septian diketahui mengawali karier sebagai pesepakbola bersama Persedikab Kabupaten Kediri pada 2017 dan selanjutnya sempat membela Persik Kediri, Persekat Tegal hingga Rans Nusantara FC.