Jakarta (ANTARA) - Anggota Media Center Kementerian Agama Widi Dwinanda melaporkan bahwa embarkasi Solo (SOC) paling banyak memberangkatkan jamaah calon haji di hari ke-18 operasional penyelenggaraan ibadah haji tahun 2024.

“Hari ini kita telah memasuki hari ke-18 penyelenggaraan ibadah haji, embarkasi Solo (SOC) memberangkatkan 1.440 calon haji dengan empat kelompok terbang (kloter),” ujar Widi dalam konferensi pers yang diikuti secara daring di Jakarta, Rabu.

Sedangkan embarkasi kedua yang paling banyak memberangkatkan calon haji hari ini adalah Surabaya (SUB), yakni sebanyak 1.113 orang dalam tiga kloter. Selain itu, lanjut Widi, calon haji yang sudah tiba di Tanah Suci hari ini berjumlah 124.782 orang, yang terbagi dalam 317 kloter.

“Terdapat 21 kloter dengan 8.238 calon haji akan diterbangkan ke Jeddah, dari embarkasi Palembang (PLM) sebanyak 450 calon haji, satu kloter, embarkasi Balikpapan (BPN) 324 orang, satu kloter, embarkasi Medan (KNO) 360 orang, satu kloter, embarkasi Makassar (UPG) 900 orang, dua kloter, serta embarkasi Batam (BTH) 350 orang, satu kloter,” katanya.

Kemudian, embarkasi Solo (SOC) 1.440 calon haji, empat kloter, embarkasi Kertajati (KJT) 440 orang, satu kloter, embarkasi Jakarta-Bekasi (JKS) 880 orang, dua kloter, embarkasi Jakarta-Pondok Gede (JKG) 880 orang, dua kloter, embarkasi Aceh (BTJ) 388 orang, satu kloter, embarkasi Banjarmasin (BDJ) 320 orang, satu kloter, serta embarkasi Padang (PDG) 393 orang, satu kloter.

Ia juga menyebutkan, calon haji yang wafat hingga hari ini ada 24 orang, dengan rincian wafat di embarkasi dua orang, dan 22 orang wafat di Tanah Suci. PPIH juga mengimbau agar jamaah calon haji memahami ketentuan dan larangan-larangan dalam ihram yang menjadi salah satu rukun haji.

Baca juga: Semua jamaah calon haji asal NTB telah tiba di Tanah Suci
Baca juga: JCH kloter campuran NTB diberangkatkan menuju Makkah

“PPIH juga mengimbau di sela-sela waktu menunggu puncak haji mendatang agar kembali membaca dan mengaji manasik hajinya melalui buku manasik haji,” ucap Widi.

Ia menegaskan, Kementerian Agama (Kemenag) telah menyediakan buku panduan manasik haji untuk seluruh jamaah calon haji, baik calon haji pada umumnya maupun khusus lanjut usia (lansia), serta video manasik haji yang dapat dilihat pada aplikasi Pusaka SuperApps Kemenag.

“Kemenag juga mengimbau agar jamaah melakukan konsultasi ibadah kepada para pembimbing ibadah kloter dan pembimbing ibadah yang ada di setiap sektor,” tuturnya.


 

 

Pewarta : Lintang Budiyanti Prameswari
Editor : I Komang Suparta
Copyright © ANTARA 2024