Banda Aceh (ANTARA) - Tujuh tim, yakni DI Yogyakarta, Jawa Barat (Jabar), Kalimantan Timur (Kaltim), Aceh, Jawa Tengah (Jateng), Banten dan Sumatera Utara (Sumut) lolos dari kualifikasi divisi recurve beregu putra cabang panahan Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 Aceh-Sumatera Utara di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Selasa.
 

Untuk divisi recurve beregu putri, ada enam tim yang lolos, yakni Jatim, Jabar, Jateng, DI Yogyakarta, DI Aceh dan Sumut. Untuk divisi recurve beregu campuran, ada delapan tim yang lolos, yakni Jatim, Jabar, Papua, DI Yogyakarta, Kaltim, Jateng dan Bali.

Divisi compound beregu putra meloloskan enam tim yakni DI Yogyakarta, Jabar, Jateng, Aceh, Banten dan Sumut juga lolos. sedangkan compound beregu putri, meloloskan delapan tim yakni Jateng, Kaltim, Yogyakarta, Jatim, Jabar, DKI Jakarta, Aceh dan Sumut.

Baca juga: Jadwal panahan PON 2024 pada hari ini
Baca juga: Banten cetak poin tertinggi kualifikasi nomor compound putri

Adapun di divisi compound beregu campuran, delapan tim, yakni Jateng, Banten, Jabar, DI Yogyakarta, DKI Jakarta, Aceh, Kaltim dan Kalteng juga lolos kualifikasi.

Berbagai tim yang lolos divisi beregu tersebut akan bertanding dalam babak perempat final hingga semifinal pada Jumat (13/9). Lalu final akan dilaksanakan pada Sabtu (14/9) di Stadion Harapan Bangsa. Cabang olahraga panahan memperebutkan 19 medali emas dalam PON XXI,. Delapan dari nomor perorangan dan 11 nomor beregu.


 


Pewarta : Redemptus Elyonai Risky Syukur
Editor : I Komang Suparta
Copyright © ANTARA 2025