Mataram (ANTARA) - Sejumlah berita menarik terjadi di Nusa Tenggara Barat pada Sabtu (28/12) yang perlu kembali dibaca warga Lombok.
Berikut berita yang dirangkum Antara NTB, yakni:
1. Bukan kewenangan, Pemkot Surabaya nekat bersihkan kali perbatasan demi warga tak banjir
Warga Gunung Anyar, Kota Surabaya mengeluhkan banjir yang terjadi pada 24-25 Desember 2024 lalu. Banjir yang terjadi selama dua hari itu disebabkan oleh aliran Kali Perbatasan yang tersumbat eceng gondok hingga tingginya sedimentasi sungai.
Ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) Gunung Anyar, Kecamatan Gunung Anyar, Surabaya, Muchson mengaku sempat mengirimkan surat permohonan kepada Dinas PU Sumber Daya Air (SDA) Jawa Timur dan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Brantas agar melakukan normalisasi Kali Perbatasan pada Maret 2024.
Baca beritanya di sini
2. Polisi tetapkan tiga orang tersangka persetubuhan anak di Lombok Barat
Kepolisian Resor (Polres) Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB) berhasil mengamankan tiga orang warga yang diduga terlibat dalam serangkaian tindak pidana pencabulan dan persetubuhan terhadap anak di bawah umur.
Kanit PPA Sat. Reskrim Polres Lombok Barat, Ipda Dhimas Prabowo, menyebutkan ketiga orang yang sudah ditetapkan sebagai tersangka tersebut berinisial S alias Ustad S alias D (Pimpinan Ponpes), WM alias TW (Anak dari Pimpinan Ponpes), dan HM alias AM (Pengajar).
"Kasus ini terungkap setelah adanya laporan dari orang tua korban, seorang buruh harian lepas," katanya.
Baca beritanya di sini
3. Pj Gubernur NTB pantau Gili Tramena jelang tahun baru 2025
Penjabat Gubernur Nusa Tenggara Barat, Hassanudin memantau kawasan destinasi wisata tiga gili (Trawangan, Air dan Meno) di Kabupaten Lombok Utara menjelang pergantian tahun.
Baca beritanya di sini
4. Kecelakaan beruntun terjadi di Lombok Tengah
Satuan Lalu Lintas Polres Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) mendatangi tempat kecelakaan beruntun yang melibatkan enam kendaraan roda empat di jalan raya wilayah Kecamatan Kopang.
“Kecelakaan tersebut melibatkan enam kendaraan di antaranya satu truk boks, dua mobil Daihatsu Xenia, satu Mitsubishi Pajero, satu Suzuki APV dan satu Toyota Hilux,” kata Kasat Lantas Polres Lombok Tengah AKP Puteh Rinaldi di Lombok Tengah, Sabtu.
Baca beritanya di sini
5. Gara-gara judi online, Seorang pemuda di Lombok Timur tewas gantung diri
Seorang pemuda bernama Putra (26) warga Desa Pringgejurang, Kecamatan Montong Gading, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat (NTB) diduga mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri di kamar mandi, diduga gara gara judi online dan meninggalkan hutang, Sabtu (28/12).
Hutang pinjol untuk judi online yang dilakukan korban di beberapa pihak bernilai ratusan juta rupiah dan mengakibatkan korban stres, karena tak bisa bayar hutang dan mengakhiri hidup dengan gantung diri.
Baca beritanya di sini
Peninjauan Pj Gubernur NTB Hassanudin guna memastikan keamanan dan kenyamanan wisatawan mancanegara maupun nusantara yang berkunjung ke Gili Trawangan maupun Gili Meno dan Gili Air.
"Mudah-mudahan menjelang tahun baru 2025 NTB dalam kondisi yang aman nyaman dan memberikan kebahagiaan," ujarnya di sela-sela meninjau kawasan Gili Trawangan di Lombok Utara melalui keterangan tertulis, Sabtu.