Tiongkok masih menjadi negara tujuan ekspor terbesar RI

Kamis, 15 Agustus 2019 16:05 WIB

Mataram (ANTARA) -  Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat bahwa Tiongkok masih menjadi negara tujuan ekspor terbesar produk nonmigas asal Indonesia dengan nilai 13,6 miliar dolar AS sepanjang Januari-Juli 2019.

"Tiongkok masih menjadi pasar utama ekspor Indonesia di mana kontribusinya sebesar 15,53 persen dari total ekspor," kata Kepala BPS Kecuk Suhariyanto di Jakarta, Kamis.

Kecuk memaparkan, komoditas utama yang diekspor ke negeri tirai bambu itu pada periode tersebut adalah lignit, besi atau baja, dan bubur kertas (pulp).

Negara tujuan ekspor terbesar selanjutnya yakni Amerika Serikat dengan nilai 9,9 miliar dolar AS atau berkontribusi 11,26 persen.

Sedangkan, ekspor RI ke Jepang mencapai 7,9 miliar dolar AS atau menyumbang 8,99 persen.

Adapun andil ketiga negara tersebut terhadap kinerja ekspor nonmigas Indonesia mencapai 35,77 persen.

"Meskipun sekarang nilainya lebih kecil dibandingkan periode yang sama tahun lalu," ujar Kecuk.

Menurut Kecuk, peningkatan ekspor nonmigas Juli 2019 jika dibandingkan Juni 2019 terjadi di hampir semua negara tujuan utama, termasuk tiga negara tujuan ekspor terbesar tersebut.

Menurut data BPS, ekspor produk asal Indonesia ke Tiongkok naik 469,7 juta dolar AS atau 25,92 persen. Sedangkan, ekspor ke Amerika Serikat naik 507,2 juta dolar AS atau 47,08 persen. Sedangkan, ekspor ke Jepang naik 193,4 juta dolar atau 18,87 persen.

Pewarta : Antara
Editor : Ihsan Priadi
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Jaringan pornografi anak sesama jenis internasional dibongkar aparat kepolisian

25 February 2024 9:08 Wib

Mentan targetkan produksi gabah Jabar 11 juta ton

06 December 2023 19:53 Wib

Tahun 2020 ada 270 daerah gelar Pilkada serentak

02 August 2019 10:01 Wib, 2019

PVMBG: Erupsi Tangkuban Parahu tidak memicu pergerakan patahan Cimandiri

28 July 2019 14:38 Wib, 2019

Platini diperiksa dugaan korupsi oleh Kementrian Hukum

18 June 2019 18:15 Wib, 2019
Terpopuler

Minister seeks World Bank support for free meal program

English - 22 November 2024 6:39 Wib

1000 Guru dan CIMB membantu makan gratis anak sekolah di NTT

Nusantara - 22 November 2024 17:58 Wib

Jurus Ridwan Kamil dan Suswono tangani stres warga Jakarta

Politik - 23 November 2024 10:53 Wib

Health Ministry studies puskesmas role in diabetes care

English - 24 November 2024 19:23 Wib

MPR mendukung penguatan intelijen berantas peredaran narkoba di tanah air

Nasional - 26 November 2024 5:51 Wib