Jakarta (ANTARA) - Bermula dari keinginan untuk mendapatkan penghasilan tambahan dengan membuka usaha kuliner kue pancong sekaligus tempat nongkrong, Amri kini mengelola lima cabang Pancong Ruang Rasa di Depok dan Bekasi.
Kesuksesannya tidak lepas dari keberaniannya dalam mengambil kesempatan berjualan di platform online dan berhasil memperluas jangkauan pasar dari usaha kulinernya. Amri sudah menjadi mitra usaha GoFood sejak Maret 2019.
Tidak dapat dipungkiri, sama seperti dengan sebagian besar usaha kuliner lainnya, di awal masa pandemi usaha kuliner pria asal Depok ini juga terkena dampak dan mengalami penurunan permintaan pelanggan. Namun, tantangan itu tidak menyurutkan niat Amri untuk terus mencari cara agar bisa bertahan. Terlebih menghadapi PPKM yang terus diperpanjang.
Salah satu kunci sukses bertahan di masa pandemi, menurut Amri adalah kemauan untuk "hijrah" ke platform digital. Amri menyadari, saat kunjungan di outlet berkurang drastis, kekuatan branding di platform digital justru memperkuat interaksinya dengan pelanggan setia.
“Dulu Pancong Ruang Rasa hanya pakai kotak styrofoam biasa, tapi sekarang kami bisa sekaligus ambil hati pelanggan lewat pesan tulisan di boks, seperti ‘Makan pancong, ingat kamu...manisnya kelewatan’. Pesan singkat ini banyak yang posting di Instagram dan apresiasi usaha yang kita buat," kata Amri dalam siaran pers, Selasa.
Optimisme dan kreativitas Amri ternyata membuahkan hasil yang manis, semanis kue pancong andalannya. “Saya bersyukur Pancong Ruang Rasa tidak cuma jadi andalan masyarakat yang sedang craving makanan manis saat di, tapi juga bisa menjadi berkah bagi warga sekitar outlet."
Setahun beradaptasi, Amri pun berhasil menambah jumlah cabang usaha kulinernya. Berawal dari penambahan ini, Amri pun bertekad untuk memberi dampak positif dengan memberdayakan warga sekitar, termasuk beberapa di antaranya anak yatim, agar mereka mendapat sumber penghidupan di tengah kondisi yang sulit seperti saat ini.
Selanjutnya, kunci sukses usaha Amri selain branding yang kreatif dan menarik perhatian adalah kualitas produk kuliner sendiri yang harus terus ditingkatkan, apalagi untuk mendorong pelanggan memesan kembali.
"Kami sebagai UMKM tidak luput dari kekurangan. Namun, pelanggan akan jauh menghargai upaya kita saat mereka mengingat upaya-upaya kecil yang sudah kita lakukan, seperti menjaga kualitas makanan/ minuman dan menambah varian menu sesuai selera pelanggan. Hal-hal ini yang terus saya jaga untuk meningkatkan kepuasan pelanggan," kata dia.
"Tidak pernah terbayangkan sebelumnya bisa sukses dan akhirnya berbagi dengan sesama lewat Pancong Ruang Rasa yang saya mulai bangun hanya dari ide iseng-iseng saat masih bekerja kantoran di tahun 2018," kata Amri.
"Berkat GoFood, banyak efisiensi dan dukungan yang membuat saya jadi bisa fokus meningkatkan kualitas produk, seperti kesempatan promo yang sangat membantu produk saya dikenal banyak orang, dukungan untuk terus menerapkan protokol kesehatan lewat care kits yang dikirimkan, dan yang paling penting kesempatan belajar dan bertemu pelaku usaha hebat lewat Komunitas Partner GoFood (KOMPAG). Dari sini, banyak kesempatan terbuka dan saya semakin mantap menjalankan usaha. Saya berharap, UMKM lain di luar sana juga berani ambil kesempatan di ranah digital dan merasakan manfaat positifnya,” tutup Amri.