Lombok Barat (ANTARA) - Aruna Senggigi secara rutin membagikan kotak makan di wilayah Kabupaten Lombok Barat dan Kota Mataram. Kegiatan sosial tersebut rutin digelar setiap hari Jumat sejak Desember 2021 sebagai bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR).
"Jumat Berkah ini dilakukan rutin setiap minggu. Tujuan kami membagikan kotak makan ini adalah berbagi berkah, sebagai wujud kepedulian kami terhadap sesama. Sasaran kami adalah petugas kebersihan, pedagang kaki lima, dan masyarakat umum yang berada di wilayah Lombok Barat dan Mataram," ujar General Manager Aruna Senggigi Resort & Convention Weni Kristanti.
Weni menjelaskan bahwa makanan yang didistribusikan kepada masyarakat dimasak langsung oleh tim Aruna Senggigi.
"Selama ini, kami bukan hanya fokus mengenai mencari keuntungan hotel saja, namun juga turut ambil bagian dalam program-program sosial. Dengan demikian, keberadaan Aruna Senggigi dapat menjadi saluran berkah bagi warga sekitar," ucap Weni.
"Jumat Berkah ini dilakukan rutin setiap minggu. Tujuan kami membagikan kotak makan ini adalah berbagi berkah, sebagai wujud kepedulian kami terhadap sesama. Sasaran kami adalah petugas kebersihan, pedagang kaki lima, dan masyarakat umum yang berada di wilayah Lombok Barat dan Mataram," ujar General Manager Aruna Senggigi Resort & Convention Weni Kristanti.
Weni menjelaskan bahwa makanan yang didistribusikan kepada masyarakat dimasak langsung oleh tim Aruna Senggigi.
"Selama ini, kami bukan hanya fokus mengenai mencari keuntungan hotel saja, namun juga turut ambil bagian dalam program-program sosial. Dengan demikian, keberadaan Aruna Senggigi dapat menjadi saluran berkah bagi warga sekitar," ucap Weni.