Gorontalo (ANTARA) - Tim cabang olahraga gateball Provinsi Gorontalo berhasil meraih dua medali pada Pekan Olahraga Nasional (Pornas) KORPRI ke-XVI di Kota Semarang, Jawa Tengah. Ketua Tim Gateball Provinsi Gorontalo Sultan Kalupe melalui keterangan resminya, Kamis, mengatakan timnya meraih medali perak untuk kategori triple campuran dan medali perunggu untuk kategori tunggal putra.

"Melihat perjuangan para atlet Gorontalo ini memang tidak mudah. Mereka menumbangkan lawan yang punya latar belakang seorang atlet, ada dari Pra-PON, SEA Games, dan masih banyak lagi. Tapi mereka mampu memberikan hasil yang terbaik, patut kita acungi jempol," ungkap Sultan.

Kedua medali itu didapatkan kontingen gateball Gorontalo melalui kemenangan pada putaran final yang berlangsung di Stadion Tri Lomba Juang. Kategori triple campuran mempertemukan Provinsi Gorontalo dengan Bangka Belitung. Sedangkan dari kategori tunggal putra melawan Provinsi Kalimantan Timur.

Sultan Kalupe mengatakan bahwa prestasi itu sudah membanggakan. Meskipun dengan persiapan yang sedikit, para atlet mampu memberikan hasil yang terbaik. Ia berharap dapat mempersiapkan atlet Korpri dengan matang. Seleksi akan dilakukan lebih baik lagi dan memberikan latihan pada para atlet sebelum bertanding.

Baca juga: Pornas Korpri uji kemampuan ASN Kalteng di bidang olahraga
Baca juga: Pornas KORPRI XVI momentum pupuk harmoni

Dari cabang catur, Gorontalo juga meraih peringkat empat dari 72 peserta untuk kategori standar, dan peringkat tujuh dari 62 peserta pada kategori cepat. Penutupan Pornas Korpri ke-XVI rencananya akan berlangsung pada Jumat di GOR Jati Diri.

 

Pewarta : Adiwinata Solihin
Editor : I Komang Suparta
Copyright © ANTARA 2024