Selong, Lombok Timur (ANTARA) - Satu rumah dan dua sepeda motor milik Inaq Hafizah (38), warga  Desa  Suralaga, Lombok Timur, Sabtu (29/7) pagi sekitar pukul 09.30 Wita, hangus terbakar akibat   memasak di dekat puluhan liter bensin jenis Pertalite yang akan dijual. 

Akibat musibah tersebut, korban mengalami kerugian capai Rp400 juta. 

Informasi yang dihimpun, untuk memadamkan api, masyarakat bersama aparat kepolisian Sektor Suralaga, ikut membantu memadamkan api. Setelah tiga mobil Damkar datang, api pun berhasil diatasi. 

"Kurang lebih 30 menit api berhasil dipadamkan, Masyarakat bersama kepolisian dan pegugas Damkar yang datang dengan 3 mobil damkar, api pun berhasil dipadamkan," ungkap Kapolsek Suralaga Ipda Bambang S didampingi anggota Polseknya.

Dalam kejadian ini, menurut Kapolsek, tidak ada korban jiwa dan api tidak merembet ke rumah warga sekitar. 

"Api berhasil dipadamkan setelah tiga unit mobil damkar datang ke TKP, kurang lebih 30 menit api berhasil dipadamkan," jelasnya. 

Pewarta : Dimyati
Editor : Riza Fahriza
Copyright © ANTARA 2025