Mataram (ANTARA) - Bupati Lombok Barat Fauzan Khalid akan mengupayakan terus berkoordinasi dengan Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Nusa Tenggara Barat untuk mengupayakan honorer K2 direkrut menjadi
Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K).

Kepala BKD Lombok Barat sudah ditugaskan untuk terus berkoordinasi sekaligus mengawal keputusan atau perubahan mengenai penetapan 'passing grade' dari pemerintah pusat itu sendiri, katanya saat menerima puluhan perwakilan dari tenaga honorer K2 (HK2) melalui laman Diskominfo Lombok Barat.

Sementara itu, Suparlan, Kepala BKD Kabupaten Lombok Barat meminta para perwakilan HK2 itu tetap semangat dan melanjutkan perjuangan dalam mengajar dan mendidik siswa-siswinya di sekolah masing-masing.

"Karena masih ada perekrutan di bulan Juli nanti," katanya.


 

Pewarta : Antara
Editor : Riza Fahriza
Copyright © ANTARA 2024