Jamal "Preman Pensiun" tertangkap pakai sabu, ajukan rehabilitasi

Senin, 22 Juli 2019 15:31 WIB

Mataram (ANTARA) - Zulfikar atau yang dikenal Jamal 'Preman Pensiun' mengajukan rehabilitasi ke Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Jawa Barat setelah tertangkap tangan menggunakan narkotika jenis sabu

Kuasa Hukum Zulfikar, Hengky Solihin mengatakan kliennya tersebut menjalani assesment dan tes kesehatan oleh pihak BNN sebagai syarat diajukanya rehabilitasi. Selain itu, kata Hengky, Zulfikar juga diberi sejumlah pertanyaan oleh petugas BNN.

"Kami sudah mengajukan ke Polrestabes Bandung dan hari ini kita ajukan rehabilitasi," kata Hengky di Kantor BNNP Jabar, Jalan Soekarno Hatta, Kota Bandung, Senin.

Walaupun demikian, kata dia, hasil assesment pihak BNN akan menunjukkan sudah berapa lama Zulfikar mulai menggunakan sabu. Namun berdasarkan pengakuan kliennya, kata dia, Zulfikar merupakan pengguna baru.

"Dari hasil pemeriksaan ada assesment, ini akan kelihatan menggunakan berapa lama, sudah sebulanan lebih menurut pengakuan dia (Zulfikar)," kata Hengky.

Sementara itu Zulfikar sendiri tak banyak berkomentar terkait dirinya yang terjerat kasus narkoba. Saat ini, dia mengaku kondisinya sedang baik-baik saja.

"Alhamdulillah sehat," kata Zulfikar singkat.

Sebelumnya, Kasatnarkoba Polrestabes Bandung, AKBP Irfan Nurmansyah mengatakan Zulfikar ditangkap bersama sejumlah barang bukti yang diduga digunakannya untuk menggunakan barang terlarang tersebut.

"Dia (Jamal) ditangkap dengan satu buah alat hisap bong berikut cangklong yang di dalamnya masih berisi sabu, serta korek dengan terpasang sumbu," kata Irfan di Bandung, Sabtu.

Irfan menuturkan, Jamal ditangkap sekitar jam 01.15 WIB, Sabtu (20/7) pada sebuah apartemen di kawasan Cicadas, Kota Bandung.
 

Pewarta : Antara
Editor : Ihsan Priadi
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Pesekbola Joe Hart pensiun

11 jam lalu

Artis Epy Kusnandar ditangkap polisi lantaran kasus narkoba

11 May 2024 8:09 Wib

"Kang Mus" positif narkoba hingga pelaku ganjal ATM

11 May 2024 6:40 Wib

Artis Epy Kusnandar positif konsumsi narkotika

11 May 2024 6:09 Wib

Atlet figure skating Jepang Uno Shoma umumkan untuk pensiun

09 May 2024 17:58 Wib
Terpopuler

Walhi soroti Polda NTB tak ungkap kerugian kasus air di Trawangan

Kabar NTB - 17 May 2024 18:07 Wib

Pj Gubernur NTB daftar Pilkada 2024 melalui PAN

Kabar NTB - 14 May 2024 17:55 Wib

PKS hormati pilihan mantan Wagub Rohmi nyagub di Pilkada NTB 2024

Kabar NTB - 17 May 2024 18:57 Wib

TGB restui duet Zul-Rohmi jilid II di Pilkada NTB 2024

Kabar NTB - 14 May 2024 22:46 Wib

RI suggests three approaches for handling child victims of terrorism

English - 15 May 2024 15:55 Wib