Harga emas berjangka alami kenaikan, permintaan aset aman meningkat

Rabu, 7 Agustus 2019 10:02 WIB

Mataram (ANTARA) - Emas berjangka di divisi COMEX New York Mercantile Exchange naik lebih lanjut pada akhir perdagangan Selasa (rabu pagi WIB), karena ketegangan perdagangan AS-China mendorong permintaan terhadap aset-aset safe haven, seperti logam mulia.

Kontrak emas paling aktif untuk pengiriman Desember naik 7,70 dolar AS atau 0,52 persen, menjadi ditutup pada 1.484,20 dolar AS per ounce.

Ketegangan perdagangan telah meningkat sejak Presiden AS Donald Trump mengancam minggu lalu untuk mengenakan tarif pada barang-barang impor dari China yang lebih banyak. Investor telah berbondong-bondong ke aset-aset safe haven, mengakibatkan ekuitas jatuh dan harga emas naik.

Pasar ekuitas AS melihat hari terburuk mereka tahun ini pada Senin (5/8/2019), ketika indeks-indeks acuan turun hampir tiga persen di tengah aksi jual besar-besaran.

Pada Selasa (6/8/2019), pasar saham AS memulihkan beberapa kerugian sebelumnya, sehingga membatasi kenaikan emas, yang meningkat dua digit selama sesi terakhir.

Sementara itu, indeks dolar AS, ukuran greenback terhadap sekeranjang mata uang utama lainnya, naik 0,08 persen menjadi 97,60 sebelum penyelesaian perdagangan emas.

Ketika dolar AS menguat, itu akan menekan emas berjangka, karena emas yang dihargakan dalam dolar AS menjadi lebih mahal bagi investor yang memegang mata uang lainnya.

Sedangkan untuk logam mulia lainnya, perak untuk pengiriman September naik 5,2 sen atau 0,32 persen menjadi ditutup pada 16,445 dolar AS per ounce. Platinum untuk pengiriman Oktober turun 4,70 dolar AS atau 0,55 persen, menjadi menetap di 853,20 dolar AS per ounce. Demikian laporan yang dikutip dari Xinhua.

Pewarta : Antara
Editor : Ihsan Priadi
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Harga emas batangan Antam turun menjadi Rp1,343 juta per gram

22 April 2024 9:21 Wib

Harga emas batangan Antam menjadi Rp1,274 juta per gram

03 April 2024 9:25 Wib

Harga emas batangan Antam naik Rp1,204 juta per gram

08 March 2024 11:00 Wib

Harga emas Antam hari ini naik, ini daftar harganya

05 March 2024 10:09 Wib

Harga emas batangan Antam hari Jumat naik Rp4.000 per gram

01 March 2024 8:56 Wib
Terpopuler

Pemprov NTB tanggapi soal penetapan Direktur PT GNE sebagai tersangka

Kabar NTB - 02 May 2024 20:05 Wib

Polda NTB tetapkan direktur GNE Samsul Hadi tersangka kasus penyediaan air bersih

Hukum Kriminal - 01 May 2024 6:53 Wib

Pedrosa sabet podium Sprint di Jerez usai Quartararo

Olahraga - 28 April 2024 6:19 Wib

Tiket tur konser Sheila On 7 lima kota habis

Budaya & Pariwisata - 01 May 2024 19:45 Wib

Kejari Dompu-NTB periksa 20 saksi kasus korupsi proyek irigasi

Kabar NTB - 2 jam lalu