Kedaulatan Sudan menyatakan Port Sudan dalam keadaan darurat

Senin, 26 Agustus 2019 10:43 WIB

Mataram (ANTARA) - Dewan kedaulatan Sudan yang baru dibentuk secara resmi menyatakan keadaan darurat di Kota Port Sudan pada Minggu, setelah bentrokan antar suku yang menurut polisi menewaskan sedikitnya 16 orang.

Penjabat gubernur dan kepala dinas keamanan nasional negara bagian Laut Merah, dengan Ibu Kota Port Sudan, dicopot, kata juru bicara dewan kedaulatan, Brigadir At-tahir Abuhaja.

Itu terjadi pada masa-masa sulit bagi Sudan, setelah diresmikannya kesepakatan pembagian kekuasaan awal Agustus ini.

Dewan kedaulatan gabungan sipil dan militer dilantik pekan lalu, bersamaan dengan Perdana Menteri Abdalla Hamdok, yang akan membentuk pemerintahan akhir pekan ini.

Bentrokan antara anggota Suku Beni Amer dan Suku Nuba, yang pernah berkobar pada masa lau, kembali meletus pada Rabu dan berlanjut hingga Sabtu pagi, kata kepolisian dalam satu pernyataan.

Saksi mata menceritakan kepada Reuters bahwa mereka mendengar dan menyaksikan tembakan di lingkungan Port Sudan, tempat tinggal kedua suku.

Port Sudan merupakan gerbang laut utama Sudan dan digunakan oleh Sudan Selatan untuk mengekspor minyak.

"Pihak terkait telah memantau penggunaan senjata api dalam konfilk tersebut untuk pertama kali, yang mengungkapkan adanya campur tangan baik dari internal maupun eksternal yang menyulut konflik tersebut dan menyebar ke daerah lain," kata Abuhaja.

Menurut dia, dinas keamanan disiagakan guna meredam segala eskalasi. Komisi investigasi pun telah dibentuk.

Pernyataan kepolisian menyebutkan bala bantuan telah diterjunkan ke daerah tersebut.

Pewarta : Antara
Editor : Ihsan Priadi
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

DK PBB suarakan keprihatinannya atas kekerasan di Fashir

28 April 2024 18:02 Wib

Somalia dan Sudan Selatan negara paling korup di dunia

31 January 2024 11:07 Wib

Kemenko pastikan layanan kesehatan bagi WNI dari Sudan

06 May 2023 16:45 Wib

Seorang mahasiswa NTB masih bertahan di Sudan, ini alasannya

03 May 2023 22:37 Wib, 2023

Menlu : Hingga 1 Mei telah 949 WNI dievakuasi dari Sudan

02 May 2023 12:22 Wib, 2023
Terpopuler

Pemprov NTB tanggapi soal penetapan Direktur PT GNE sebagai tersangka

Kabar NTB - 02 May 2024 20:05 Wib

Polda NTB tetapkan direktur GNE Samsul Hadi tersangka kasus penyediaan air bersih

Hukum Kriminal - 01 May 2024 6:53 Wib

Pedrosa sabet podium Sprint di Jerez usai Quartararo

Olahraga - 28 April 2024 6:19 Wib

Tiket tur konser Sheila On 7 lima kota habis

Budaya & Pariwisata - 01 May 2024 19:45 Wib

Kejaksaan: Penanganan korupsi Bank NTB Syariah masih tahap pengumpulan data

Kabar NTB - 30 April 2024 16:39 Wib