Mataram (ANTARA) - Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat merancang pembentukan 25 posko pelayanan maupun pengamanan dalam upaya pengetatan protokol kesehatan (prokes) pencegahan penularan COVID-19 pada periode akhir tahun.

"25 posko pelayanan dan pengamanan ini nantinya akan ditempatkan di sejumlah kawasan rawan kriminalitas dan keramaian seperti di terminal, pasar, bandara," kata Kepala Biro Operasional (Karoops) Polda NTB Komisaris Besar Polisi Imam Thobroni di Mataram, Selasa.

Dalam rencana tersebut, Polda NTB mengerahkan 1.100 personel yang bertugas hingga tingkat polsek jajaran polres kabupaten/kota.

Selain mengemban tugas di posko pelayanan dan pengamanan, personel yang terlibat juga akan menggiatkan patroli lapangan. Tempat beribadah umat Kristiani untuk perayaan Natal 2021 menjadi salah satu target pengamanan.

"Selain gereja, tempat-tempat wisata juga akan kita amankan," ujarnya.

Dalam kegiatan patroli tersebut, Imam menekankan personel yang bertugas untuk terus menyosialisasikan serta mengimbau masyarakat tetap taat terhadap prokes.

Rencana pengamanan ini, jelasnya, akan berlangsung dalam periode perayaan Natal 2021 dan Tahun Baru 2022. Polda NTB akan menggelar pengamanan tersebut dengan sandi Operasi Lilin Rinjani 2021 terhitung sejak 24 Desember 2021 hingga 2 Januari 2022.

Bahkan dalam rangka persiapannya, Polda NTB telah membahas rencana pengamanan dengan TNI, dan pemerintah daerah. Kegiatannya digelar dalam rapat koordinasi di Mapolda NTB, Senin (20/12).

Lebih lanjut, dalam periode akhir tahun 2021 yang masih di tengah kondisi Pandemi COVID-19 ini Imam mengimbau masyarakat agar tetap mematuhi prokes.

"Karena ini masih di masa pandemi, kami meminta warga untuk tetap mematuhi protokol kesehatan, dan tidak terlalu ber-euforia. Lebih baik momentum tahun baru ini diisi dengan kegiatan-kegiatan yang positif," katanya.

Pewarta : Dhimas Budi Pratama
Editor : Riza Fahriza
Copyright © ANTARA 2025