Sumbawa Barat, 23/8 (Antara) - Komunitas Batu Hijau Bootcamp, sebelumnya dikenal sebagai Newmont Bootcamp bekerja sama dengan SMP Negeri 1 Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat menyelenggarakan pelatihan bertajuk "Motivasi Luar Biasa untuk Meraih Sukses".

Juru bicara PT Newmont Nusa Tenggara (PTNNT) Rubi W. Purnomo, di Sumbawa Barat, Selasa, mengatakan kegiatan berdurasi hampir tiga jam tersebut bertujuan untuk menginspirasi lebih dari 100 siswa-siswi agar berani bermimpi dan mengasah bakat serta talenta demi meraih cita-cita.

"Program Batu Hijau Bootcamp didesain secara utuh yang menyentuh aspek kognitif, konatif dan afektif dari para peserta. Kami bangga dengan semangat dan tekad para anggota komunitas untuk terus berbagi ilmu dan pengalaman kepada masyarakat di sekitar mereka," katanya.

Sementara itu, Aan Widhi Atma, pembicara seminar motivasi sekaligus alumni Batu Hijau Bootcamp angkatan V, mengatakan pada dasarnya, setiap manusia ingin meraih sukses. Namun, tidak banyak yang tahu bagaimana caranya.

Menurut dia, memiliki sebuah cita-cita merupakan sebuah keharusan. Namun nyatanya, masih banyak anak-anak Indonesia yang belum punya gambaran ingin menjadi siapa di masa depan.

"Melalui kegiatan "Timur ke Barat" yang diadakan PTNNT, kami berkesempatan untuk membagikan ilmu maupun pengalaman yang kami miliki sesuai kapasitas dan profesi masing-masing," ujarnya.

Kepala Sekolah SMP Negeri1 Maluk Khusnarti SPd mengatakan pihaknya berterima kasih atas kesediaan teman-teman Komunitas Batu Hijau Bootcamp, yang berkenan berbagi inspirasi bagi anak didiknya.

"Ke depannya, kami berharap dapat berkolaborasi kembali demi mewujudkan generasi Sumbawa Barat yang optimis dan memiliki cita-cita tinggi," katanya.

Kegiatan "Timur ke Barat" lahir dari keinginan para peserta Batu Hijau Bootcamp untuk berkontribusi nyata bagi masyarakat.

Kegiatan tersebut dihelat di empat daerah, yaitu Maluk (Sumbawa Barat), Surabaya, Yogyakarta, dan Jakarta. Para alumni Komunitas Bootcamp akan berkeliling dari satu titik ke titik lainnya untuk berbagi kisah dan pengalaman dengan anak-anak serta remaja sekitar.

Sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 2011, program Batu Hijau Bootcamp telah digelar lima kali dan memberangkatkan peserta ke tambang Batu Hijau milik PTNNT di Sumbawa Barat, dengan beragam usia, profesi, asal daerah, namun memiliki semangat tinggi untuk membagikan pengalaman mereka di media sosial.

Kegiatan tersebut sebagai wujud PTNNT yang berkomitmen menyelenggarakan kegiatan tambang yang transparan. (*)

Pewarta : Oleh Awaludin
Editor : Masnun
Copyright © ANTARA 2024