Mendag membantah ada rencana impor cabai

Jumat, 9 Agustus 2019 15:18 WIB

Mataram (ANTARA) - Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita membantah informasi adanya rencana impor cabai oleh Kementerian Perdagangan sebagai upaya menurunkan harga cabai.

"Belum ada permohonan, kan kita harus ada rekomendasi dulu," kata Mendag usai menghadiri Seminar Nasional bertajuk "Transformasi Ekonomi untuk Indonesia Maju" di Jakarta, Jumat.

Hal senada disampaikan Staf Ahli Menteri Perdagangan Bidang Perdagangan dan Jasa Lasminingsih. Ia menyampaikan bahwa Kemendag tidak akan mengimpor cabai karena bukan komoditas yang tahan lama.

"Masa mau impor cabai, itu kan komoditas yang tidak tahan lama," kata Lasminingsih.

Menurut dia, harga kebutuhan pokok secara nasional relatif stabil. Hanya cabai yang harganya relatif mahal karena ketersediaannya sedikit terganggu.

Ia memperkirakan, harga cabai kembali pulih atau normal pada akhir Agustus 2019, karena awal September para petani akan mulai panen cabai, sehingga ketersediaannya di pasaran akan melimpah.

Dalam jangka pendek, Kemendag juga akan melakukan berbagai langkah strategis untuk menekan peningkatan harga cabai di pasaran.

Pewarta : Antara
Editor : Ihsan Priadi
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Disdag: Harga cabai rawit di Mataram naik jadi Rp55.000 per Kg

16 February 2024 16:51 Wib

Cabai rawit penyumbang inflasi terbesar pada November di Jember

02 December 2023 7:17 Wib

Harga cabai rawit di awal Ramadhan di Lombok Tengah naik

24 March 2023 15:59 Wib, 2023

Jokowi sebut harga cabai naik saat kunjungi Pasar Baleendah

05 March 2023 17:29 Wib, 2023

Cabai rawit penyumbang inflasi terbesar di Jember Januari 2023

01 February 2023 18:43 Wib, 2023
Terpopuler

Pemprov NTB tanggapi soal penetapan Direktur PT GNE sebagai tersangka

Kabar NTB - 02 May 2024 20:05 Wib

Polda NTB tetapkan direktur GNE Samsul Hadi tersangka kasus penyediaan air bersih

Hukum Kriminal - 01 May 2024 6:53 Wib

Tiket tur konser Sheila On 7 lima kota habis

Budaya & Pariwisata - 01 May 2024 19:45 Wib

Kejari Dompu-NTB periksa 20 saksi kasus korupsi proyek irigasi

Kabar NTB - 04 May 2024 8:19 Wib

Kejaksaan: Penanganan korupsi Bank NTB Syariah masih tahap pengumpulan data

Kabar NTB - 30 April 2024 16:39 Wib