Petenis Bianca Andreescu melaju ke babak kedua US Open

Rabu, 28 Agustus 2019 8:30 WIB

Mataram (ANTARA) - Petenis putri Kanada yang sedang menanjak Bianca Andreescu maju ke babak kedua setelah mengalahkan petenis 17 tahun Katie Volynets dari Amerika Serikat dengan skor 6-2 6-4 pada babak pertama turnamen US Open di New York, Selasa (Rabu WIB).

Petenis unggulan ke-15 itu membuat lawannya yang menempati peringkat 413 itu harus terus bergerak dengan permainan net yang lebih unggul dan menangkis empat break point dengan penampilan bertahan yang berani.

Andreescu yang berusia 19 tahun mencatat 29 winner pada pertandingan tersebut dibanding lawannya yang hanya enam kali.

Petenis Kanada tersebut menjadi subjek spekulasi menyangkut apakah dia akan mampu menjadi bintang terkini dari cabang olahraga tersebut meskipun hingga saat ini belum bisa melewati putaran kedua sebuah turnamen Grand Slam.

Andreescu menumbangkan juara tiga kali Grand Slam asal Jerman Angelique Kerber pada final turnamen Indian Wells tahun ini dan merebut gelar juara pada turnamen Rogers Cup bulan ini setelah Serena Williams terpaksa harus mundur karena mengalami masalah otot punggung, demikian dilaporkan Reuters.
 

Pewarta : Antara
Editor : Ihsan Priadi
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Para petenis top putri tiba di Paris

24 July 2024 8:42 Wib

Bianca Andreescu jadi atlet terbaik Kanada 2019

10 December 2019 8:49 Wib, 2019

Bianca Andreescu menjalani pemindaian lutut

31 October 2019 5:50 Wib, 2019

Akibat cedera Serena serahkan gelar Toronto kepada Andreescu

12 August 2019 10:09 Wib, 2019

Petenis ABG Bianca Andreescu mundur dari WTA Cincinnati

12 August 2019 9:37 Wib, 2019
Terpopuler

Bulan Mutu Nasional 2024 angkat standardisasi

Nasional - 21 November 2024 6:40 Wib

LPK NTB diminta perluas kemitraan dengan dunia usaha dan industri

Kabar NTB - 21 November 2024 15:30 Wib

Minister seeks World Bank support for free meal program

English - 22 November 2024 6:39 Wib

1000 Guru dan CIMB membantu makan gratis anak sekolah di NTT

Nusantara - 22 November 2024 17:58 Wib

Jurus Ridwan Kamil dan Suswono tangani stres warga Jakarta

Politik - 23 November 2024 10:53 Wib