Tim Pelita Jaya menang mudah skor 92-54 dari Bali United

id ibl,pelita jaya

Tim Pelita Jaya menang mudah skor 92-54 dari Bali United

Pemain Pelita Jaya Jakarta M Reza Fahdani Guntara (kedua kanan). ANTARA/HO-IBL

Jakarta (ANTARA) - Pelita Jaya Jakarta memetik kemenangan mudah dengan skor 92-54 saat melawan Bali United Basketball dalam laga lanjutan IBL 2024 yang digelar di GOR Universitas Negeri Jakarta, Sabtu.

Pelita Jaya tampil dominan sejak tip-off hingga laga berakhir di mana tidak pernah dalam posisi tertinggal, dengan hampir seluruh pemainnya mencetak poin di laga tersebut. Satu-satunya pemain yang tak mencetak poin adalah debutan Greans Tangkulung dengan waktu bermain 5 menit 47 detik.

Pada laga kali ini, pemain lokal Pelita Jaya lebih bersinar dibandingkan para pemain asingnya. Peraih gelar MVP Final IBL 2023 M. Reza Fahdani Guntara mencetak 17 poin, 7 rebound, 5 assist, dan 1 steal.

Mantan kapten tim Prawira Harum Bandung tersebut memasukkan 5 tripoin dari 7 percobaan. Selain Reza, Jerome Anthony Beane Jr. menyumbang 16 poin, K.J. McDaniels menyelesaikan laga dengan torehan 14 poin. Disusul Thomas Robinson dan Malachi Richardson masing-masing mencetak 11 poin.

Dari tim tamu, Kierrel Green masih menjadi andalan Bali United dengan 13 poin dan 8 rebound. Dia hanya bermain 21 menit karena harus dikeluarkan dari lapangan atau foul-out. Xavier Cannefax membantu Bali United dengan 12 poin.

Dengan hasil ini, Pelita Jaya memenangkan lima laga terakhirnya dan kini mengantongi tujuh kemenangan dari delapan laga (7-1) yang dimainkan di musim 2024. Sedangkan bagi Bali United, ini adalah kekalahan ketiga mereka dari total delapan pertandingan yang sudah dijalani (5-3).

Baca juga: Klub Pelita Jaya Jakarta kini dipimpin oleh Pelatih Ahang
Baca juga: Pelita Jaya petik kemenangan kedua lawan Satya Wacana di IBL 2024


Dari catatan statistik, Pelita Jaya menguasai semua aspek. Mereka memasukkan 33 tembakan dari 64 upaya atau dengan akurasi 51,6 persen. Jumlah itu sudah termasuk dengan 14 temabakan tiga angka dari total 35 upaya.

Pelita Jaya juga memasukkan 12 free throw dari 19 kesempatan yang dihadiahkan oleh wasit. Pelita Jaya juga berhasil merebut 47 rebound dan mengirim 30 assist sepanjang pertandingan dengan keunggulan tertinggnya mencapai 40 poin.