Gempa magnitudo 5,0 guncang Pangandaran

id gempa bumi,gempa pangandaran,gempa jawa barat,berita gempa bumi,bmkg

Gempa magnitudo 5,0 guncang Pangandaran

Peta gempa di Pangandaran, Jawa Barat. ANTARA/HO-BMKG

Jakarta (ANTARA) - Gempa bumi berkekuatan magnitudo 5,0 mengguncang Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pada Selasa (22/10) pukul 19.43 WIB.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui akun Instagram @bmkgbandung yang dikutip di Jakarta, pada Rabu dini hari, lokasi gempa bumi terjadi di 7,75 LS - 108,99 BT atau sekitar 18 kilometer arah barat daya Kabupaten Pangandaran.

Dijelaskan, titik pusat gempa bumi di kedalaman 72 kilometer.

Guncangan gempa dirasakan di Pangandaran, Garut, Cilacap, hingga Pelabuhan Ratu Sukabumi.

Baca juga: Gempa Aceh dipicu aktivitas Sesar Besar segmen barat-Andaman
Baca juga: Gunjangan Gempa Sumba dirasakan warga di Bima dan Sumbawa


Pewarta :
Editor: I Komang Suparta
COPYRIGHT © ANTARA 2025

Dilarang keras mengambil konten, melakukan crawling atau pengindeksan otomatis untuk AI di situs web ini tanpa izin tertulis dari Kantor Berita ANTARA.