Juventus tegaskan tak akan pecat Thiago Motta

id Juventus, Thiago Motta, Liga Italia, Serie A, sepak bola

Juventus tegaskan tak akan pecat Thiago Motta

French midfielder Paul Pogba arrives to attend the Italian Serie A football match between Juventus and Cagliari at the Allianz stadium in Turin, on October 6, 2024. (Photo by MARCO BERTORELLO / AFP) (AFP/MARCO BERTORELLO)

Jakarta (ANTARA) - Direktur Olahraga Juventus, Cristiano Guintoli menegaskan tidak akan memecat pelatih Thiago Motta meski performa tim asuhannya merosot musim ini.

"Kami akan lanjut bersama Thiago Motta dan kami akan tetap mempertahankan itu," ujar Guintoli kepada Dazn pada Senin.

Motta ditunjuk menjadi pelatih Juventus pada awal musim 2024/2025 setelah tampil impresif bersama Bologna. Awalnya diharapkan mengembalikan performa Juventus, dia malah membuat Juventus tidak stabil, dengan terbaru kalah 0-4 dan 0-3 dari Atalanta dan Fiorentina.

Baca juga: Juventus gagal ke empat besar kalah 0-3 dari Fiorentina

Guintoli menyatakan memecat pelatih bukanlah solusi untuk situasi sulit saat ini. Dia meminta seluruh elemen Juventus bersatu agar bisa melewati keterpurukan ini.

Baca juga: Atalanta menghancurkan Juventus empat gol tanpa balas

"Kita hanya bisa keluar dari situasi ini jika kita tetap bersatu. Kit harus melalui segalanya bersama," pungkas Guintoli.

Juventus menempati posisi lima klasemen Serie A dengan 52 poin. Mereka akan kembali bermain setelah jeda internasional melawan Genoa pada 30 Maret 2025.