Mataram (ANTARA) - Yayasan Pondok pesantren Fathul Muin Annahdloh (Yafama) Nahdlatul Wathan (NW) Desa Montong Tangi, Kecamatan Sakra Timur, Kabupaten Lombok Timur, menyalurkan sebanyak 600 paket daging kurban kepada masyarakat pada perayaan Idul Adha 1446 Hijriah.
Ketua Yafama NW, Hasanah Efendi dalam keterangannya, Minggu, mengatakan pemotongan hewan kurban dilakukan di aula serbaguna yayasan, Sabtu (7/6), dengan total empat ekor hewan kurban, terdiri dari tiga ekor sapi dan satu ekor kambing.
“Alhamdulillah, tahun ini kami kembali dapat melaksanakan penyembelihan empat ekor hewan kurban, sama seperti tahun sebelumnya. Daging kurban ini kami bagikan kepada masyarakat setempat serta para santri di lembaga pendidikan Yafama NW,” ujar Hasanah di sela pembagian daging kurban.
Ia menjelaskan bahwa seluruh hewan kurban berasal dari donasi jamaah dan masyarakat Desa Montong Tangi, baik secara individu maupun berkelompok.
"Program ini sudah menjadi tradisi rutin sejak Yafama NW berdiri. Ini menunjukkan bahwa masyarakat mulai memahami pentingnya menjalankan perintah agama serta memiliki kepedulian terhadap lingkungan sekitar," tambahnya.
Baca juga: Pengurus Yafama NW Montong Tangi sembelih empat hewan kurban
Sementara itu, Ketua Panitia Penyembelihan Hewan Kurban Yafama NW, Bukhari Muslim, mengatakan proses koordinasi penyembelihan dilakukan jauh hari karena kegiatan ini merupakan agenda tahunan yayasan.
“Alhamdulillah, semua hewan kurban tahun ini berasal murni dari jamaah dan masyarakat Montong Tangi, tanpa bantuan dari donatur luar,” katanya.
Ia menuturkan, sekitar 600 kantong daging kurban disiapkan untuk disalurkan kepada masyarakat kurang mampu, jamaah majelis taklim, anak asuh Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA), serta wali santri Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Aliyah (MA) Fathul Muin NW.
“Kami menggunakan sistem kupon agar penyaluran berjalan tertib dan terdata dengan baik. Alhamdulillah pelaksanaannya berjalan lancar,” ucapnya.
Bukhari berharap ke depan semakin banyak masyarakat yang berkurban, sehingga jangkauan penerima manfaat dapat diperluas.
Baca juga: Yafama NW Lombok Timur siapkan program penghafal Al Quran