Jakarta (ANTARA) - Sebuah tulisan besar bertuliskan "Pelantikan Presiden 2019 | 2024" yang terletak di salah satu lokasi di kompleks parlemen, menjadi obyek favorit untuk swafoto maupun berfoto bersama.

Sejumlah orang mulai dari pekerja di parlemen, aparat kepolisian hingga wartawan tampak melakukan swafoto maupun berfoto bersama di depan tulisan besar berwarna merah dan putih itu di Jakarta, Minggu.

Selain tulisan besar tersebut, terdapat juga booth foto, yang sengaja disiapkan bagi tamu undangan.

Booth foto itu dilengkapi 13 kamera digital yang siap mengabadikan tamu undangan dari berbagai sudut.

Baca juga: MRT tutup layanan Stasiun Benhil saat pelantikan Presiden

Adapun berdasarkan pantauan, kompleks gedung parlemen steril dari karangan bunga ucapan selamat, pada hari pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Terpilih, Jokowi-Ma'ruf Amin, Minggu.

Parkiran VVIP kompleks parlemen tampak lowong, hanya terlihat sejumlah plang penanda parkir khusus Presiden-Wapres, Wakil Presiden Terpilih dan para tamu negara.

Baca juga: TNI-Polri mengajak masyarakat jaga kondusifitas jelang pelantikan presiden

Jalan masuk VVIP di Gedung Nusantara tempat Sidang Paripurna Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI Masa Jabatan 2019-2024, dipasang karpet merah.

Pada Minggu pagi, wartawan masih dipersilakan mengambil gambar jalur masuk VVIP tersebut.

Di kiri dan kanan jalur VVIP yang dipasangi karpet merah terdapat ornamen bunga mawar merah dan putih, serta bunga kamboja.

Baca juga: Puan Maharani imbau masyarakat saling menghormati saat pelantikan Presiden
 

Pewarta : Rangga Pandu Asmara Jingga
Editor : Masnun
Copyright © ANTARA 2025