Selong, Lombok Timur (ANTARA) - Para aparatur sipil negara (ASN) di Kabupaten Lombok Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar kegiatan donor darah dalam rangka memeriahkan HUT Korpri ke-52, di pendopo bupati setempat.
"Kegiatan donor darah dilaksanakan selama empat hari dari tanggal 13-16 November, diikuti pegawai di lingkungan Pemerintah Lombok Timur serta terbuka untuk masyarakat umum," kata Penjabat Bupati Kabupaten Lombok Timur, HM Juaini Taofik di Selong, Senin.
Ia mengatakan, kegiatan donor darah ini, di targetkan 50 persen dari jumlah anggota Korpri yang ada di Lombok Timur, dan hasilnya akan diserahkan ke rumah sakit untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
“Stok darah terbatas, sementara masyarakat yang membutuhkan darah cukup banyak juga, dan hasil donor darah ini nantinya akan di serahkan ke bank darah yang ada di Lombok Timur," katanya.
Ia mengatakan, saat ini hampir setiap hari mendapatkan informasi dan permintaan bantuan masyarakat yang membutuhkan darah,sehingga momentum HUT Korpri dimanfaatkan Korpri untuk menggelar donor darah untuk membantu masyarakat.
Jumlah anggota Korpri dari ASN maupun pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK) di Lombok Timur mencapai 8 ribu lebih, kalau semua anggota lakukan donor darah, maka stok darah di Lombok Timur tercukupi.
”Sebanyak 50 persen saja yang melakukan donor, maka stok darah di Lombok Timur banyak," katanya.
Dalam HUT Korpri 2023 ini lanjutnya, selain melakukan donor darah, juga ada beberapa kegiatan yang dilakukan Korpri Lombok Timur, di antaranya membayarkan angsuran BPJS Kesehatan kepada 117 orang anggota, Pemberian Cindramata kepada ASN yang pensiun sebanyak 501 orang.
”Kepada semua anggota mari kita sukseskan kegiatan ini, terutama melakukan donor darah, karena itu akan sangat dibutuhkan oleh masyarakat dan keluarga kita,” katanya.
Berita Terkait
Sentra Industri porang di Lombok Timur dikelola pihak ketiga
Jumat, 11 Oktober 2024 14:11
Dua mahasiswa IAIH Pancor Lombok Timur raih juara 1 di MTQ Mahasiswa Nasional
Kamis, 10 Oktober 2024 15:25
Alhamdulillah!! Kebakaran lahan di kawasan Gunung Rinjani Lombok telah padam
Kamis, 10 Oktober 2024 8:32
WNA asal Irlandia terjatuh saat pendakian di Gunung Rinjani Lombok
Rabu, 9 Oktober 2024 16:59
Warga Wanasaba Lombok Timur dihebohkan penemuan mayat bayi di sungai
Minggu, 6 Oktober 2024 12:00
Sejumlah pelanggaran aktivitas tambang galian C di Lombok Timur
Minggu, 6 Oktober 2024 11:09
Gudang PT I Pasar milik Pemkab Lombok Timur terbakar
Sabtu, 5 Oktober 2024 11:06
BPVP cetak teknisi PLTS andal dongkrak setrum bersih di Lombok Timur
Sabtu, 5 Oktober 2024 1:24