Terpopuler: kasus Kasat Reskrim Teluk Bintuni, pembangunan NTB libatkan semua suku, dan jadwal pencairan bansos PKH dan BPNT

id jadwal pencairan bansos PKH dan BPNT,Fikri/Daniel melaju ke semifinal Swiss Open,pembangunan di NTB,berita terpopuler,berita terpopuler NTB,berita ter

Terpopuler: kasus Kasat Reskrim Teluk Bintuni, pembangunan NTB libatkan semua suku, dan jadwal pencairan bansos PKH dan BPNT

Kementerian Sosial (Kemensos) di Jakarta pada Rabu (11/12/2024) mengimbau para keluarga penerima manfaat (KPM) bantuan sosial program keluarga harapan (bansos pkh) dan bantuan pangan non tunai (BPNT)/sembako Kemensos agar memanfaatkan pencairan bansos tersebut dengan bijaksana. (ANTARA/HO-Biro Humas Kemensos)

Mataram, NTB (ANTARA) - Sejumlah berita terpopuler di Nusa Tenggara Barat pada Sabtu (22/3) yang perlu kembali dibaca publik.

Berikut rangkuman berita Antara NTB yaitu:

1. Klarifikasi atas dugaan operasi di Moskona Barat penyebab hilangnya Kasat Reskrim Teluk Bintuni

Kuasa hukum enam anggota Buser Polres Teluk Bintuni, Yohannes Akwan, S.H., MAP., menegaskan bahwa kliennya tidak dapat dijadikan pihak yang bertanggung jawab secara sepihak atas berbagai tuduhan yang berkembang terkait hilangnya Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni, Tommy Marbun, dalam operasi di Moskona Barat pada 18 Desember 2024.

Dalam pernyataannya, Yohannes Akwan menjelaskan bahwa operasi tersebut merupakan bagian dari tugas resmi yang melibatkan total 65 personel dari berbagai kesatuan, termasuk kepolisian dan TNI. Operasi ini dilakukan dalam kondisi medan yang berat, dengan hujan deras yang menyebabkan arus sungai di lokasi menjadi sangat deras.

baca beritanya di sini

2. Gubernur Iqbal tegaskan pembangunan di NTB libatkan semua suku

Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Lalu Muhamad Iqbal menegaskan kebijakan pembangunan daerah selama lima tahun ke depan dilakukan tanpa sekat dengan melibatkan semua suku di wilayah tersebut.

"Ke depan, tidak ada lagi Sasak, tidak ada lagi Samawa, tidak ada lagi Bima, yang ada cuma Nusa Tenggara Barat. Tidak ada lagi saya, tidak ada lagi kamu, yang ada cuma kita" ujarnya dalam penyataan yang diterima di Mataram, Sabtu.

baca beritanya di sini

3. Pasangan Fikri/Daniel melaju ke semifinal Swiss Open

Ganda putra Indonesia Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin memastikan tiket semifinal Swiss Open 2025 setelah mengalahkan wakil Taiwan Les Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan 21-19, 21-17 di St. Jakobshalle, Basel, Jumat malam WIB.

“Puji Tuhan hari ini kami bisa bermain lebih baik daripada kemarin. Tapi kami belum puas, besok kami akan tingkatkan permainan lagi,” ujar Daniel dalam keterangan tertulis usai laga.

Baca beritanya di sini

4. Berikut jadwal pencairan bansos PKH dan BPNT 2025

Pemerintah Indonesia terus berupaya menyalurkan bantuan sosial (bansos) kepada masyarakat yang membutuhkan melalui Program Keluarga Harapan (PKH) dan Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT). Bantuan ini bertujuan untuk meringankan beban ekonomi keluarga penerima manfaat (KPM) dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Pada tahun 2025, pencairan bansos akan dilakukan secara bertahap hingga akhir Maret, bertepatan dengan persiapan menyambut Hari Raya Idul Fitri yang diperkirakan jatuh pada awal April. Kebijakan ini disambut antusias oleh jutaan KPM di seluruh Indonesia, mengingat bansos menjadi salah satu sumber utama pemenuhan kebutuhan pokok mereka.

Baca beritanya di sini

5. Pau Cubarsi absen dalam kedua lawan Belanda

Bek timnas Spanyol, Pau Cubarsi, bakal absen dalam pertandingan leg kedua perempat final UEFA Nations League dan dikembalikan ke Barcelona karena mengalami cedera pergelangan kaki.

Cedera bek berusia 18 tahun itu terjadi saat bertanding dalam leg pertama perempat final di Belanda yang berakhir 2-2.

"Setelah menjalani pemeriksaan oleh tim medis Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF), Cubarsi akan kembali ke klubnya Barcelona untuk menjalani proses pemulihan dari cidera di pergelangan kaki kanannya," demikian pernyataan RFEF pada Sabtu.

Baca beritanya di sini