Astra Motor NTB raih penghargaan KLHN

id Astra Motor ,NTB,Kontes

Astra Motor NTB raih penghargaan KLHN

Para pemenang Kontes Layanan Honda Nasional (KLHN) 2019. (Foto Astra Motor)

Mataram (ANTARA) - Kontes Layanan Honda Nasional (KLHN) 2019 kembali digelar untuk menghadirkan layanan terbaik bagi kepuasan konsumen. 

Kegiatan yang telah memasuki tahun penyelenggaraan ke-13 tersebut merupakan bentuk konsistensi perusahaan untuk terus meningkatkan kualitas ujung tombak pelayanan konsumen sepeda motor Honda.

Dengan mengusung tema "Satu Hati Dalam Harmoni Nusantara" acara Kontes Layanan Honda Nasional dihelat pada 1-6 Agustus 2019 di Jakarta. Puncaknya, sebanyak 167 peserta terbaik bersaing di tingkat nasional.

Jumlah peserta yang lolos ke tahap nasional dari 29 Main Dealer dengan kategori pimpinan jaringan dealer wing sebanyak 16, pimpinan jaringan dealer reguler sebanyak 27, customer relationship management (CRM) sebanyak 31, front line people wing sebanyak 20, front line people reguler sebanyak 33, deliveryman wing sebanyak 18, deliveryman reguler sebanyak 30. 

Astra Motor NTB mengirim 7 perwakilan pemenang seleksi regional dari masing-masing kategori yaitu dari kategori Pijar (Pimpinan Jaringan) Wing Lili Apriliani asal Dealer Astra Motor Ampenan, kategori Pijar regular Nurush Shobahiyah asal Dealer MPM Lotim, kategori FLP Dealer Wing Zulkarnaen asal Dealer SPS Lotim, kategori FLP Dealer regular Ayu Linda Swari asal Dealer Krida Mataram, kategori Deliveryman Wing Samsul Hari asal Dealer SPS Mataram, kategori Deliveryman regular Khairul Wajdi asal MPM Lotim, dan yang terakhir kategori CRM Sasmita Mandari asal Dealer Krida Mataram. 

Seluruh peserta perwakilan NTB berhasil masuk dalam peringkat 10 besar pada masing-masing kategori.

Tahap seleksi selanjutnya, dari 10 besar peserta Astra Motor NTB berhasil duduk di posisi 6 besar yakni kategori PIC Dealer Wing, PIC Dealer Reguler, PIC CRM, FLP Dealer Reguler dan Deliveryman Wing. 

Pada kesempatan itu, perwakilan Astra Motor NTB Ayu Linda Swari yang berasal dari Dealer Krida Mataram berhasil menyabet peringkat sebagai juara 2 Frontline People Reguler Nasional.

Kepala Wilayah Astra Motor NTB Budi Yanto mengatakan, prestasi tersebut dapat dicapai atas hasil kerja keras tim Asta Motor NTB serta dukungan dari seluruh jaringan yang secara langsung maupun tidak langsung telah berkontribusi dalam kualitas pelayanan terbaik Honda. 

"Kepuasan konsumen adalah prioritas utama kami. Karenanya kami selalu berbenah diri untuk memberikan pelayanan terbaik bagi konsumen kami," ujar Budi Yanto

Untuk kategori Frontline People, tahapan penilaian antara lain meliputi Mystery Shopping, Mystery Calling, Role Play, Customer Survey dan juga interview terkait bagaimana memberikan pelayanan yang baik bagi konsumen. 

Sedangkan kategori Deliveryman, pengujian yang dilakukan berupa Mystery Calling, Customer Survey, serta penilaian proses pengantaran sepeda motor Honda hingga sampai di tangan konsumen. 

Sementara itu, pada kategori Pimpinan Jaringan dilakukan penilaian berupa Mystery Calling, Customer Survey, dealer audit serta project presentation yang harus mereka persiapkan terlebih dahulu untuk dipresentasikan kepada juri. 

Penilaian berbeda dilakukan untuk kategori Customer Retention Officer, diantaranya penilaian performa pencapaian target aktivitas yang ditetapkan.

Customer Care Sub Dept Head, Putu L. Januara, turut menyampaikan rasa bahagianya atas prestasi yang diukir Astra Motor NTB. 

"Semoga prestasi ini bisa menjadi motivasi bagi insan Astra Motor NTB lainnya dan kompetisi tahun depan perwakilan kami dapat meraih prestasi yang lebih gemilang," ucap Putu Januara.