Makassar (ANTARA) - Kelompok KB Pria Kencana Desa Lemoape, Kabupaten Bonepada masuk nominasi juara pada lomba Kelompok KB Pria Tingkat Nasional Tahun 2023. "Kelompok KB Pria Kencana ini dinyatakan masuk nominasi setelah melalui tahap seleksi dan paparan persentase profil oleh Tim Penilai dari BKKBN pusat kemarin," kata Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB (DPPKB) Kabupaten Bone H Muhammad Risal dalam keterangan persnya di Bone, Sabtu.

Dia mengatakan, pada penilaian tersebut Tim Penilai BKKBN yang diketuai oleh Direktur Bina Pelayanan KB Wilayah Khusus, dr Fajar Firdawati diterima oleh Wakil Bupati Bone, Ambo Dalle.

Pada kesempatan tersebut, Ambo Dalle mengapresiasi kedatangan Tim Penilai BKKBN dan menjadi kebanggaan bagi pemerintah dan masyarakat Bone. "Ini tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi Kabupaten Bone , apalagi Kelompok KB Pria Kencana mewakili Provinsi Sulsel dan memiliki peluang menang di tingkat nasional," katanya.

Sementara itu, Kepala Perwakilan BKKBN Sulsel Hj Andi Ritamariani pada keterangan terpisah mengatakan, turut berbangga karena Kelompok KB Pria Kencana asal Bone sebagai nominasi pemenang.

Baca juga: Program KB sasar pekerja perkebunan Kotawaringin Kalteng
Baca juga: BKKBN Lombok Tengah menggelar pelayanan KB gratis

Dia mengatakan, Kelompok KB Pria Kencana ini tentu akan menjadi model praktik baik bagi daerah lainnya. Karena selama ini, keterlibatan suami dalam program KB masih sangat minim. "Banyak yang memandang urusan KB hanya perempuan, padahal laki-laki juga dapat ber-KB dengan dua pilihan alat kontrasepsi MOP dan kondom," katanya.

Pewarta : Suriani Mappong
Editor : I Komang Suparta
Copyright © ANTARA 2024