Praya, Lombok Tengah (ANTARA) - Sebanyak lima bakal calon bupati pada Pilkada 2024 yang telah mendaftar, termasuk Wakil Bupati Lombok Tengah HM Nursiah dan dua anggota DPRD NTB berebut rekomendasi partai NasDem.

"Pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Lombok Tengah pada Pilkada 2024 di Partai NasDem telah ditutup," kata Ketua DPD NasDem Lombok Tengah, Ahmad Syamsul Hadi di Praya, Rabu.

Adapun bakal calon Bupati Lombok Tengah yang telah mendaftar di Partai NasDem di antaranya Wakil Bupati Lombok Tengah HM Nursiah, Anggota DPRD NTB Ahmad Puaddi, Anggota DPRD Ruslan Turmuzi, Mantan Kadis Tenaga Kerja dan Transmigrasi Lombok Tengah H Masrun dan Agus Salim.

"Dari lima yang telah mendaftar, dua orang menyatakan berpasangan yakni Ruslan dan Masrun," katanya.

Ia mengatakan DPD dan DPW partai NasDem telah membuat ketentuan kepada para bakal calon yang mendaftar untuk melakukan survei, karena yang memiliki survei bagus, itulah yang akan diajukan ke DPP NasDem untuk mendapatkan rekomendasi.

"Siapa yang bagus survei, itulah yang diusulkan. Harapan kita tidak ada calon belakangan yang daftar," katanya.

Ia mengatakan dari semua partai politik di Lombok Tengah yang menjadi pemenang pada Pemilu 2024, tidak ada satu partai yang bisa mengusung calon sendiri, sehingga harus berkoalisi.

"NasDem memiliki 6 kursi penuh. Tinggal mencari parpol koalisi," katanya.

Dari sekian parpol, baru PKS yang telah melakukan komunikasi resmi untuk menjajaki koalisi mengusung bakal calon Bupati dan wakil Bupati Lombok Tengah pada Pilkada 2024 mendatang.

"Kalau melihat jumlah kursi parpol di DPRD, kemungkinan ada tiga pasangan yang bisa maju di Pilkada Lombok Tengah," katanya.


Pewarta : Akhyar Rosidi
Editor : Abdul Hakim
Copyright © ANTARA 2024