Ketua Fraksi Demokrat Taufiqurrahman melaporkan politisi PSI ke polisi

Kamis, 18 Juli 2019 13:53 WIB

Mataram (ANTARA) -  Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD DKI Jakarta, Taufiqurrahman, melaporkan Wakil Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DKI Jakarta, Rian Ernest, ke Polda Metro Jaya, Kamis.

Taufiq menyebut laporan tersebut dilakukan lantaran Wakil Ketua PSI DKI Jakarta Rian Ernest Tanudjaja yang menyebut adanya dugaan potensi jual beli jabatan dalam pemilihan Wakil Gubernur DKI Jakarta, dianggap telah merugikannya.

"Kedatangan saya siang ini ke Polda Metro Jaya ingin melaporkan atas apa yang sudah terjadi yang saya anggap itu merugikan diri saya dan saya akan melaporkan pada siang ini," kata Taufiq di Polda Metro Jaya, Kamis.



Taufiq mengaku melaporkan Rian Ernest ke Polda Metro jaya atas dugaan tindak pidana menyiarkan atau memberitahukan berita bohong dan tidak pidana ujaran kebencian atau hate speech.

"Lebih lanjut infonya nanti, saya ke lapor dulu," katanya.

Sebelumnya, Rian Ernest mengungkap adanya potensi praktik jual beli jabatan bermodus suap uang daftar hadir rapat. Modus ini menyangkut pemilihan Wakil Gubernur DKI Jakarta yang telah ditinggal Sandiaga Salahudin Uno sejak 27 Agustus 2018.



"Ya standar artinya gini modusnya, pokoknya untuk datang di kuorum, untuk datang duduk itu ada uangnya. Jadi nanti siapa pun ini bisa atur apakah paripurna mau jadi, menyetujui atau menolak, terserah yang mengatur ini semua. Siapa yang mau ikut diatur ada uangnya. Kebayang ya? Dan satu kursi ratusan juta. Tapi ini masih rumor ya, sekali lagi saya sampaikan," kata Rian Ernest dalam konferensi pers di DPP PSI, Jakarta, pada Senin (15/7) lalu.

Rian menceritakan potensi ini didengarnya dari elit politik di lingkup DKI Jakarta. PSI disebutnya ikut menyebarluaskan isu itu agar masyarakat, terlebih Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) waspada terhadap potensi-potensi semacam ini.

Pewarta : Antara
Editor : Ihsan Priadi
Copyright © ANTARA 2024

Terkait

Mantan Dubes Turki resmi daftar Pilgub NTB lewat Demokrat

29 April 2024 18:47 Wib

PAN sambut baik Presiden terpilih Prabowo silaturahmi ke berbagai parpol

28 April 2024 18:04 Wib

Kemenangan Indonesia vs Korsel U23 jadi partai pembuktian STY

26 April 2024 12:57 Wib

Seluruh DPW dan DPD minta Zulhas kembali pimpin PAN

25 April 2024 18:00 Wib

PAN prioritaskan kader dalam pencalonan Pilkada

21 April 2024 19:27 Wib
Terpopuler

Pemprov NTB tanggapi soal penetapan Direktur PT GNE sebagai tersangka

Kabar NTB - 02 May 2024 20:05 Wib

Polda NTB tetapkan direktur GNE Samsul Hadi tersangka kasus penyediaan air bersih

Hukum Kriminal - 01 May 2024 6:53 Wib

Pedrosa sabet podium Sprint di Jerez usai Quartararo

Olahraga - 28 April 2024 6:19 Wib

Tiket tur konser Sheila On 7 lima kota habis

Budaya & Pariwisata - 01 May 2024 19:45 Wib

Kejari Dompu-NTB periksa 20 saksi kasus korupsi proyek irigasi

Kabar NTB - 12 jam lalu