TPS unik dengan konsep Warung Kopi ada di Citralaand Cluster Raffles

id TPS unik,Warung Kopi ,Citralaand Cluster Raffles,pemilu 2024,surabaya

TPS unik dengan konsep Warung Kopi ada di Citralaand Cluster Raffles

Salah satu tempat pemungutan suara (TPS) Pemilu 2024 yang mengundang perhatian publik karena unik dengan konsep Warung Kopi berada di Citralaand Cluster Raffles, Kota Surabaya, Rabu (14/2/2024). (ANTARA/HO-Josiah)

Ini bertujuan memeriahkan pesta demokrasi dan juga mengguyubkan warga
Surabaya (ANTARA) - Salah satu tempat pemungutan suara (TPS) Pemilu 2024 yang mengundang perhatian publik karena unik dengan konsep Warung Kopi berada di Citralaand Cluster Raffles, Kota Surabaya.

Kata ketua RT 03 Raffles Garden Citraland Surabaya Steinly Suwanto Putra di Surabaya, Rabu, mengatakan, TPS unik itu terletak di TPS 24 Jeruk Kluster Raffles Garden Citraland.

"Ini bertujuan memeriahkan pesta demokrasi dan juga mengguyubkan warga," katanya.

Menurut dia, animo warga untuk datang ke TPS sangat tinggi sejak pagi. Warga yang datang, lanjut dia, dapat menikmati hidangan mie instan dan kopi serta kue kue sambil menunggu dipanggil.

Selain itu, kata dia, KPPS yang bertugas juga all out dengan menggunakan kostum tradisional Jawa dan ada 1 orang dengan kostum Hanoman.

"Warga yang antusias untuk berfoto bersama Hanoman," ujarnya.

Anggota Komisi A DPRD Surabaya yang juga caleg, Josiah mengapresiasi adanya kreativitas dari petugas KPPS di TPS setempat.

"Itu salah satu upaya meningkatkan partisipasi masyarakat pada Pemilu 2024," katanya.