Jakarta (ANTARA) - Bos Aprilia Massimo Rivola mengatakan bahwa "bukanlah langkah yang cerdas" merekrut dua rider sekaligus yang belum berpengalaman mengendarai motor timnya untuk musim baru.
Mengarungi musim depan, perombakan besar-besaran terjadi pada line up Aprilia setelah Aleix Espargaro pensiun dan Maverick Vinales memutuskan menuju livery oranye Red Bull KTM Tech 3.
Sebagai ganti dari Aleix dan Martin, pembalap Prima Pramac Jorge Martin dan pembalap Pertamina Enduro VR46 Marco Bezzecchi untuk mengenakan livery hitam musim depan.
"Biasanya menurut saya bukanlah langkah cerdas untuk mengganti dua pembalap," kata Rivola dalam wawancara dengan MotoGP, dikutip Jumat.
Meski demikian, Rivola mengatakan mengganti dua pembalap sekaligus tidak selamanya buruk jika dua pembalap anyar yang menggantikannya adalah pembalap "muda dan lapar" seperti halnya Martin dan Bezzecchi.
"Namun ketika Anda memiliki talenta-talenta bagus, pemain-pemain muda dan lapar seperti itu, saya pikir ini akan menjadi situasi yang menguntungkan," tambahnya.
Baca juga: Tandem dengan pembalap Marquez musim depan
Baca juga: Pembalap Sean Gelael harap tampil konsisten seri FIA WEC 2024
Ia sadar memang sedikit beresiko merekrut dua pembalap anyar sekaligus karena akan membuang-buang waktu adaptasi dengan motor. Namun, sekali lagi ia menegaskan bahwa selama pembalap pengganti adalah pembalap berbakat, maka fase adaptasi akan berjalan dengan baik.
Dengan Martin dan Bezzecchi di Aprilia, ia bahkan yakin musim depan "akan menjadi musim yang menarik" bagi timnya.
"Jadi ya, itu sedikit beresiko karena mungkin pada awalnya Anda membuang sedikit waktu untuk memahami mereka dan memahami motornya. Namun saya tidak meragukan bakat mereka, kecepatan mereka, dan fakta bahwa mereka benar-benar ingin menang," katanya.
Berita Terkait
Bos Aprilia sebut penalti kasus doping Iannone tidak masuk akal
Kamis, 2 April 2020 6:03
Vinales tatap MotoGP Indonesia di Mandalika Lombok dengan mentalitas positif
Jumat, 27 September 2024 13:53
Pembalap Martin dan Vinales tercepat di Sachsenring Jerman
Sabtu, 6 Juli 2024 5:13
Vinales ukir sejarah kemenangan di GP Amerika
Rabu, 17 April 2024 8:13
Pembalap Maverick Vinales juarai Grand Prix America
Senin, 15 April 2024 8:51
Pembalap Vinales rebut pole perdananya musim ini di MotoGP Amerika
Minggu, 14 April 2024 5:34
Pebalap Vinales & Espargaro nantikan uji coba pramusim dengan RS-GP24
Jumat, 16 Februari 2024 5:53
Bagnaia kembali ke puncak setelah memenangi MotoGP Indonesia
Minggu, 15 Oktober 2023 17:19