Jakarta (ANTARA) - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BNI) melalui program BNI Xpora memberangkatkan lima pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) untuk mengikuti pameran dagang di Hong Kong.
Para pelaku UKM berasal dari kategori produk makanan dan minuman. Pameran dagang yang dinamai Indonesia in HK - Hong Kong Trade Development Council (HKTDC) Food Expo 2024 merupakan hasil kolaborasi antara BNI Kantor Luar Negeri Hong Kong, Kementerian Luar Negeri melalui KJRI Hong Kong dan Kementerian Perdagangan melalui Konsulat Perdagangan Hong Kong.
“Peserta pameran merupakan pelaku usaha industri makanan dan minuman yang berasal dari berbagai negara,” kata Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo dalam keterangan resmi di Jakarta, Jumat.
HKTDC Food Expo 2024 merupakan pameran makanan terbesar di Hong Kong yang diselenggarakan di Hong Kong Convention and Exhibition Centre (HKCEC), Kamis - Sabtu, 15 - 17 Agustus 2024.
Okki mengungkapkan, BNI Xpora menjadikan pameran ini sebagai salah satu akses untuk menjaring partner usaha atau potensial buyer bagi UKM Indonesia khususnya binaan BNI Xpora dalam menjangkau pasar global.
“Para pelaku UKM membawa sampel produk untuk dipamerkan sehingga potensial buyer dapat merasakan experience produk secara langsung,” ujarnya.
Pemberangkatan UKM ke pameran HKTDC Food Expo 2024 ini telah didahului oleh rangkaian kurasi serta persyaratan yang diminta pihak penyelenggara. Kurasi dilakukan agar produk-produk tersebut sesuai dengan market Hong Kong serta kawasan negara Asia lainnya.
Di samping itu, Perseroan menyediakan fasilitas business matching untuk pelaku UKM dan potensial buyer yang nantinya akan dibantu pelaksanaannya oleh KJRI Hong Kong. Hal ini diharapkan dapat mendorong pelaku UKM dan potensial buyer untuk bisa ke tahap negosiasi bisnis hingga terjadi transaksi jual beli secara Business to Business (B2B) secara reguler.
“Ini menjadi peluang bagi UKM untuk mendapatkan investor secara langsung,” ucap Okki.
Ia mengatakan, keikutsertaan BNI dalam pameran tersebut merupakan bentuk komitmen perseroan dalam mendukung UKM Go Global serta kelanjutan sinergi dan kolaborasi antara pemerintah dan BUMN untuk mempromosikan produk-produk Indonesia di pasar global.
BNI sebelumnya telah berpartisipasi dalam mengirimkan UKM binaannya ke berbagai pameran internasional, antara lain Food Expo 2024 Japan pada Maret 2024, kemudian pada April 2024, BNI Xpora juga memberangkatkan produk UKM binaannya dalam gelaran acara Amsterdam Coffee Festival 2024 di Amsterdam - Belanda, Specialty Coffee Expo di Chicago - USA, serta 'Indonesia in SG' di Singapura.
Dilanjutkan dengan mengikutsertakan produk UKM pada pameran Seoul Food Hotel Expo 'Indonesia in Korea' pada Juni 2024. Di awal Agustus 2024, BNI Xpora kembali memberangkatkan UKM binaannya ke pameran dagang di New York - USA melalui acara Shoppe Object 2024.
Baca juga: KPK bekali jajaran BNI penguatan integritas antikorupsi
Baca juga: Wuling ramaikan BNI EXPO 2024 dengan deretan kendaraan EV
Setelah Indonesia in HK - HKTDC Food Expo 2024 ini, BNI Xpora akan melanjutkan rangkaian keikutsertaan di berbagai pameran internasional lainnya untuk mendukung UKM Indonesia Go Global.
“Kami berkomitmen untuk terus mengawal UKM-UKM lokal agar bisa memperluas pasarnya hingga ke mancanegara melalui BNI Xpora,” pungkasnya.
Berita Terkait
Kejaksaan tingkatkan kasus korupsi BNI Woha Bima ke tahap penyidikan
Kamis, 3 Oktober 2024 16:46
Erick Thohir sebut dua BUMN diakui dunia adalah capaian luar biasa
Minggu, 15 September 2024 8:20
BNI masuk daftar 1.000 perusahaan terbaik dunia
Minggu, 15 September 2024 7:28
BNI harap pemenang Ciputra Golfpreneur
Minggu, 25 Agustus 2024 14:31
BNI salurkan kredit korporasi mencapai Rp403,1 triliun
Kamis, 22 Agustus 2024 19:34
KPK bekali jajaran BNI penguatan integritas antikorupsi
Kamis, 15 Agustus 2024 5:25
BNI-Unversitas Mercu Buana kolaborasi perkuat keuangan kampus
Rabu, 14 Agustus 2024 5:26
Wuling ramaikan BNI EXPO 2024 dengan deretan kendaraan EV
Sabtu, 3 Agustus 2024 10:15