Jakarta (ANTARA) - Tim bisbol Banten memulihkan performa pitcher untuk menghadapi Jawa Barat (Jabar) pada super round (semifinal) Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI/2024 di Lapangan Tugu Universitas Syiah Kuala (USK), Banda Aceh, Rabu (11/9).
Hal itu disampaikan pelatih kepala tim bisbol Banten, Ridzky Aditya pada Minggu menyusul timnya dikalahkan Jabar dalam pertandingan babak penyisihan pada Senin (2/9), salah satunya imbas performa pitcher Banten yang kurang maksimal.
"Memang kita kemarin ada evaluasi, sebelum kita lawan Jabar, gim pertama lawan Jabar itu memang ada di pitcher kita yang kurang berjalan dengan baik," kata Ridzky kepada wartawan di Banda Aceh, Minggu.
Namun, kata Ridzky, perfoma pitcher bersangkutan telah pulih sepenuhnya pada tiga pertandingan terakhir, salah satunya dengan memetik kemenangan telak 22-0 atas Sumatera Utara (Sumut) dalam pertandingan penyisihan pada Minggu.
"Dengan ada tiga gim terakhir ini, mereka sudah menunjukkan performa dan kembali ke kemampuannya semula gitu. Jadi sudah siap untuk menuju ke semifinal," kata Ridzky melanjutkan.
Oleh karena itu, meskipun mengakui Jabar sebagai tim yang kuat, Banten optimis bisa mengalahkan Jabar pada super round pada Rabu (11/9) mendatang.
"Iya, Jabar tim yang kuat, kemarin kita sudah bertemu, tim pertama kita sempat kalah. Tapi saya yakin dengan sekarang anak-anak sudah mulai 'comeback' dan yakin menangkan pertandingan nanti di super round," pungkas Ridzky.
Adapun Empat tim bisbol dari DKI Jakarta, Jawa Barat, Banten dan Lampung berhasil mengunci tiket menuju super round atau semifinal dalam Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumatera Utara 2024 di Lapangan Tugu Universitas Syiah Kuala (USK), Banda Aceh yang akan digelar pada Rabu (11/9).
Baca juga: Lampung percaya diri lawan juara bertahan DKI di super round
Baca juga: Lampung tambah pundi kemenangan jelang super round
Technical Delegate (TD) bisbol PON XXI Aceh-Sumatera Yonatan Hibau didampingi Koordinator Bidang Humas, Murdani menyampaikan bahwa pada Minggu malam, pihaknya telah mengadakan pertemuan manajer untuk membahas super round.
"Insyaallah, malam ini kita akan melakukan manager meeting untuk ada penentuan klasemen. Jadi kita akan menentukan pertandingan itu di hari Rabu (11/9) untuk melakukan super round," kata Yonatan selepas pertandingan, Minggu.
Pertandingan pertama, kata dia, dimulai pukul 08.00 WIB, di mana DKI Jakarta dengan Lampung. Selanjutnya laga kedua, Jawa Barat melawan Banten akan dimulai pada pukul 13.00 WIB.