Mataram (ANTARA) - Pemerintah Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat melaksanakan kegiatan peningkatan kualitas jalan menuju rumah susun sederhana sewa (Rusunawa) nelayan di Bintaro, sebagai salah satu upaya peningkatan fasilitas umum di kawasan tersebut.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Mataram Lale Widiahning di Mataram, Rabu, mengatakan, peningkatan kualitas jalan tersebut sekaligus dengan penataan drainase.
"Sekarang sedang dikerjakan untuk drainase badan jalan dan setelah itu tinggal di hotmix. Kalau untuk di aspal prosesnya cepat dan sehari bisa jadi," katanya.
Apalagi, lanjutnya, untuk peningkatan kualitas jalan masuk di Bintaro memiliki panjang hanya sekitar 500 meter dan lebar 4,5 meter sehingga bisa cepat dikerjakan.
Baca juga: Nelayan di sempadan pantai Mataram dapat bantuan tambahan rusunawa Bintaro
Kegiatan peningkatan kualitas jalan di Rusunawa Bintaro itu, menggunakan dana APBD Kota Mataram sebesar Rp1 miliar.
Peningkatan kualitas jalan di Rusunawa Bintaro dinilai mendesak sebab akses jalan di Rusunawa Bintaro merupakan komitmen dengan pemerintah pusat untuk melanjutkan program pembangunan rusunawa di areal tersebut.
Pemerintah pusat telah merencanakan akan membangun dua blok rusunawa lagi untuk nelayan di samping rusunawa yang sudah ada, karena untuk lahan sudah siap.
"Salah satu syarat yang diminta pemerintah pusat untuk melanjutkan program itu adalah pembangunan akses jalan masuk yang memadai," katanya.
Baca juga: Pemkot Mataram resmikan Rusunawa Nelayan Bintaro
Di sisi lain, tambah Lale, kegiatan peningkatan kapasitas struktur Jalan Rusunawa Bintaro dilaksanakan guna mewujudkan infrastruktur jalan kota dalam kondisi mantap.
Selain itu untuk meningkatkan akses dan mobilitas masyarakat dari dan menuju wilayah setempat serta mendorong kepariwisataan dan pertumbuhan ekonomi.
"Kegiatan itu sekaligus mewujudkan layanan prima pemerintah kepada masyarakat dalam penyediaan infrastruktur transportasi, serta sebagai bentuk pemerataan pembangunan di Kota Mataram," katanya.
Baca juga: Puluhan KK masuk daftar menunggu rusunawa nelayan Bintaro Mataram