Jakarta (ANTARA) - Duta Besar RI untuk ASEAN Derry Aman mengatakan bahwa Pandangan ASEAN terhadap Indo-Pasifik (AOIP) akan terus menjadi agenda utama organisasi regional itu meski keketuaan ASEAN terus berganti setiap tahunnya.
“Tentu kami berharap ketua ASEAN selanjutnya akan selalu melanjutkan AOIP. Namun, Indonesia sebagai inisiator (AOIP) akan tetap waspada, dan bersama-sama dengan seluruh negara anggota ASEAN akan mendorong agenda ini untuk berlanjut,” kata Derry dalam diskusi yang ditayangkan di Youtube dipantau di Jakarta, Senin.
Ketua ASEAN ditentukan sesuai abjad negara anggota dalam bahasa Inggris. Setelah Indonesia, ketua ASEAN 2024 akan dipegang oleh Laos. Derry menambahkan bahwa Indonesia akan selalu berada bersama ketua ASEAN dan semua negara anggota untuk menjaga agar AOIP tetap menjadi salah satu agenda penting untuk diimplementasikan, baik oleh ASEAN maupun para mitra.
AOIP disepakati pada 2019. Pada KTT ASEAN di Kamboja pada November tahun lalu, para pemimpin ASEAN sepakat untuk mengarusutamakan Pandangan ASEAN tersebut melalui berbagai kegiatan konkret.
Kesepakatan tersebut dipertegas dalam "Deklarasi Pemimpin ASEAN tentang Pengarusutamaan Empat Bidang Prioritas Asean Outlook on the Indo-Pacific (AOIP) dalam Mekanisme yang Dipimpin ASEAN, dan Peta Jalan ASEAN untuk Memajukan AOIP", yang dihasilkan pada KTT ke-42 ASEAN di Labuan Bajo, 10-11 Mei.
“Implementasi AOIP tahun ini yang akan fokus pada ekonomi kreatif, infrastruktur, bisnis dan investasi dan peran pemuda dalam pembangunan digital untuk tujuan pembangunan berkelanjutan (SDG),” demikian bunyi deklarasi tersebut.
“Dengan secara aktif mempromosikan dan menerapkan AOIP, kita dapat memastikan bahwa ASEAN tetap menjadi platform dialog dan kerja sama menuju kemajuan, perdamaian, dan kemakmuran yang berkelanjutan.”
Baca juga: ASEAN perlu tentukan strategi hadapi rivalitas China-AS
Baca juga: Deklarasi ASEAN langkah awal bangun perlindungan pekerja migran
Indonesia sebagai ketua ASEAN akan menggelar beberapa kegiatan di bawah Forum ASEAN Indo-Pasifik. Forum-forum tersebut mencakup forum ekonomi kreatif yang akan diselenggarakan pada Agustus, dan forum infrastruktur serta ASEAN Business and Investment Summit pada September 2023.