Jakarta (ANTARA) - Pelatih Persija Jakarta Carlos Pena merasa lega karena dua pemain pilarnya yakni Rizky Ridho dan Maciej Gajos telah dapat kembali membela Macan Kemayoran, setelah absen pada pertandingan Liga 1 sebelumnya.
“Kami punya berita yang bagus karena (Rizky) Ridho sudah kembali ke tim, begitu pula Maciej Gajos. Ada berita baik untuk tim, terutama kapten kami, Ridho, kembali. Sangat penting untuk kepercayaan diri tim ini dan bagus juga untuk semua pemain,” kata Carlos pada jumpa pers prapertandingan Liga 1 melawan Persebaya Surabaya, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat.
“Tim ini lapar untuk bermain besok. Kami sudah tidak sabar untuk bermain di hadapan The Jakmania di stadion yang indah ini. Jadi tidak sabar untuk bermain di sini besok dan memberikan yang terbaik untuk bisa meraih tiga poin,” lanjutnya.
Rizky Ridho absen pada pertandingan melawan Madura United pada 6 April karena menjalankan ibadah Umrah, sedangkan Gajos masih menjalani skors akibat kartu merah yang diterimanya pada pertandingan melawan Arema FC pada 9 Maret.
Pertandingan menjamu Persebaya yang akan dimainkan pada Sabtu (12/4) akan menjadi laga ke-28 Persija di Liga 1 musim 2024/2025. Saat ini Persija menghuni posisi kelima klasemen sementara Liga 1 dengan koleksi 43 poin, terpaut 14 poin dari pemuncak klasemen Persib Bandung.
Baca juga: Inter ditantang Cagliari hingga derbi Roma
Persebaya yang berada di posisi ketiga klasemen sementara Liga 1, menjadi pemenang pada putaran pertama, saat mereka menggulung Persija dengan kemenangan 2-1.
“Menurut saya Persebaya mendapatkan keuntungan di leg pertama karena mereka memberikan tekanan yang besar kepada kami pada babak kedua. Lalu mereka juga menciptakan kebangkitan yang apik. Besok kami akan menantikan hal itu,” kata pelatih asal Spanyol tersebut.
Baca juga: Der Klassiker hingga Bayer Leverkusen jamu Union Berlin
Diakui atau tidak, Pelatih Carlos tengah berada di bawah tekanan setelah kesulitan membawa Persija bersaing di tiga besar saat kompetisi memasuki fase akhir. Meski demikian, ia tidak mencemaskan masa depannya di Macan Kemayoran, dan tetap memilih untuk fokus pada pertandingan demi pertandingan.
“Masa depan saya adalah besok untuk membantu para pemain saya, berusaha membantu tim meraih tiga poin, dan hanya itu. Saya tidak khawatir soal masa depan saya,” pungkas Carlos.