Praya, Lombok Tengah (ANTARA) - Terduga pelaku penganiayaan di Dusun Bertais Desa Murbaya Kecamatan Pringgarata, Kabupaten Lombok Tengah, diamankan Polsek Pringgarata pada, Kamis (4/5).
Kapolsek Pringgarata AKP Sulyadi Muchdip yang dikonfirmasi membenarkan pengamanan terhadap terduga pelaku penganiayaan tersebut.
"Korban Inisial S, laki laki, 55 tahun. Sedangkan terduga pelaku inisial H, laki laki, 37 tahun sama-sama beralamat di Dusun Bertais Desa Murbaya Kecamatan Pringgarata Kabupaten Lombok Tengah," katanya.
Kronologis kejadiannya, pada Rabu 03 Mei 2023 sekitar pukul 18.30 wita, terduga pelaku datang ke rumah korban dan menanyakan keberadaan korban kepada istri korban.
Istri korban menjawab "sedang memperbaiki mesin air"
Selang beberapa saat istri korban mendengar teriakan meminta tolong, ia kemudian bergegas menuju sumber suara.
Sesampainya pada sumber suara tersebut ia melihat korban sudah dalam posisi tergeletak dengan luka tusukan di bagian perut, dada, pinggang, punggung dan kemaluan korban.
"Sedangkan terduga pelaku melarikan diri menuju utara dari TKP (ke arah kuburan)," katanya.
Istri korban spontan berteriak meminta pertolongan kepada warga sekitar.
Berita Terkait
Kekerasan berujung maut di Pilkada Sampang rusak kehidupan bermasyarakat
Senin, 18 November 2024 18:24
Polisi periksa lima saksi kasus anak bacok ibu kandung
Senin, 15 April 2024 20:36
Pembacokan di Tanjung Priok, pelaku ditangkap polisi
Senin, 25 Maret 2024 11:38
Pulang apel dari rumah pacar, seorang pemuda di Dompu dibacok OTK
Minggu, 30 Juli 2023 18:30
Polres ungkap kasus pembacokan serta perusakan ponpes Bongsri
Jumat, 23 Juni 2023 20:54
Pria di Dompu dibacok dan dikeroyok seusai menegur
Rabu, 24 Mei 2023 19:50
Seorang pelajar di Dompu dibacok orang tak dikenal
Sabtu, 29 April 2023 17:55
Mantan Ketua KY Jaja Ahmad korban pembacokan meninggal dunia
Jumat, 21 April 2023 10:49