Madiun (ANTARA) - PT Industri Kereta Api atau PT INKA (Persero) mengirim rangkaian kedua atau rangkaian terakhir proyek kereta rel diesel elektrik (KRDE) Makassar-Parepare yang merupakan pesanan PT KAI (Persero).
"Ini merupakan pengiriman yang kedua dari dua rangkaian yang dipesan atau kontrak dengan PT KAI," kata Senior Manager Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) dan Stakeholder Relationship PT INKA (Persero) Bambang Ramadhiarto di sela proses pengiriman, di Madiun, Jawa Timur, Minggu malam.
Menurut dia, setiap rangkaian atau "trainset" terdiri dari tiga kereta, sehingga total pesanan ada enam kereta. Pengiriman rangkaian yang pertama telah dilakukan oleh INKA pada Januari 2023.
Adapun KRDE kali ini memiliki mesin penggerak menggunakan diesel elektrik yang dioperasikan oleh masinis. Susunan dari setiap rangkaiannya terdiri dari TeC1 ("Trailer engine Car"), M (Motor), dan TeC2 ("Trailer engine Car").
Baca juga: INKA-Politeknik Negeri Madiun gelar seminar perkeretaapian
Baca juga: Delapan unit bus listrik produksi INKA dioperasikan
Sesuai data, PT KAI (Persero) telah beberapa kali melakukan pesanan KRDE ke PT INKA. Di antaranya adalah KRDE yang saat ini telah dioperasikan untuk Bandara Internasional Minangkabau (BIM) dan KRDE yang telah dioperasikan untuk Bandara Internasional Adi Soemarmo (BIAS) Solo. Bambang menambahkan pengiriman dari Madiun dilakukan melalui jalur darat menuju Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya, Jawa Timur.
Berita Terkait
Indonesia on track to be world- class train maker: minister
Rabu, 4 September 2024 5:56
Otorita IKN gandeng INKA dan KAI inisiasi trem otonom
Selasa, 6 Agustus 2024 5:32
Komisaris Utama KAI memberikan motivasi pada Insan INKA
Kamis, 9 November 2023 6:19
INKA-Politeknik Negeri Madiun gelar seminar perkeretaapian
Jumat, 10 Februari 2023 17:30
Delapan unit bus listrik produksi INKA dioperasikan
Minggu, 25 Desember 2022 5:41
INKA-VKTR gandeng Barata Indonesia kembangkan mobil listrik
Kamis, 15 September 2022 21:04
Menhan Prabowo apresiasi inovasi INKA peningkatan ekspor
Jumat, 8 Juli 2022 19:04
PT INKA E-Inobus showcased at Borobudur Temple
Minggu, 5 Juni 2022 8:31