Sevilla mampu unggul cepat lewat gol yang dicetak melalui sundulan Sergio Ramos setelah menyambut sepak pojok Suso untuk menaklukkan kiper David Soria pada menit ke-8. Skor menjadi 1-0.
Getafe langsung mencoba membalas lewat sejumlah serangan gencar menekan pertahanan Sevilla. Hasilnya, Jaime Mata sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat golnya pada menit ke-23. Skor 1-1 bertahan hingga turun minum.
Memasuki babak kedua, Isaac Romero mencetak gol untuk Sevilla pada menit ke-48. Lucas Ocampos melepaskan umpan silang dari sisi kanan ke tiang jauh yang disundul Romeo setelah lepas dari penjagaan dua pemain Getafe. Skor menjadi 2-1.
Sevilla memimpin 3-1 pada menit ke-55, sebuah serangan cepat diakhiri dengan umpan ke Romero di tengah kotak penalti. Romero dengan tenang melesakkan bola masuk ke gawang Getafe.
Baca juga: Real Madrid dan Atletico Madrid melaju ke babak 16 besar Piala Raja Spanyol
Baca juga: Kiper Manuel Neuer jalani latihan bersama Bayern Munich
Baca juga: Real Madrid dan Atletico Madrid melaju ke babak 16 besar Piala Raja Spanyol
Baca juga: Kiper Manuel Neuer jalani latihan bersama Bayern Munich
Tidak ada gol yang tercipta dari kedua tim di sisa waktu. Skor 3-1 untuk kemenangan Sevilla menjadi hasil akhir laga ini dan mereka berhak melaju ke babak perempat final.
Susunan pemain
Getafe (4-4-2): David Soria; Juan Iglesias, Djene, Gaston Alvarez (Omar Alderete 66'), Diego Rico (Carles Alena 66'); Mason Greenwood, Nemanja Maksimovic (Jordi Martin 66'), Luis Milla, Jaime Mata (Enes Unal 56'); Juanmi Latasa (Oscar Rodriguez 56'), Borja Mayoral.
Sevilla (3-5-3): Alberto Flores; Tanguy Nianzou (Marcao 80'), Sergio Ramos, Loic Balde; Juanlu Sanchez (Jesus Navas 46'), Suso (Ivan Rakitic 66'), Boubalary Soumare, Djibril Sow (Lucien Agoume 80'), Adria Pedrosa; Isaac Romero (Mariano Diaz 70'), Lucas Ocampos.