Persebaya jalani satu bulan latihan akan hadapi Arema di Bali

id Arema FC, Persebaya Surabaya, Liga 1 Indonesia

Persebaya jalani satu bulan latihan akan hadapi Arema di Bali

Pelatih Persebaya Paul Munster (kiri) bersama pemain Reva Adi (kanan) saat sesi jumpa pers H-1 menjelang laga ke-30 Liga 1 Indonesia melawan Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, Selasa (26/3/2024) ANTARA/HO-Arema FC

Gianyar, Bali (ANTARA) - Tim Persebaya Surabaya menjalani persiapan latihan selama sekitar satu bulan untuk menghadapi Arema FC pada laga ke-30 Liga 1 Indonesia 2023/2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, Rabu (27/3).
 

“Kurang lebih satu bulan kami melakukan persiapan melakoni laga derbi ini,” kata Pemain Persebaya Surabaya Reva Adi dalam sesi jumpa pers H-1 laga menghadapi Arema FC di Stadion Dipta, Gianyar, Bali, Selasa.

Ia bersama pemain lainnya sudah menantikan laga menghadapi tim tuan rumah dengan julukan Singo Edan itu. Tak hanya itu, tim dengan julukan Bajul Ijo itu pun siap melanjutkan momentum kemenangan saat Persebaya meraih tiga poin saat pertemuan pertama mereka pada Liga 1 Indonesia 2023/2024 di Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya pada September 2023.

Reva pun memperkirakan pertandingan kedua tim itu akan berlangsung seru dan sengit sehingga menarik menjadi tontonan suporter melalui tayangan televisi.

Pasalnya, laga kedua tim itu pada pertandingan ke-30 di Bali dilaksanakan tanpa penonton untuk memastikan keamanan.

“Kami sudah tidak sabar dari sisi pemain. Kami sudah sangat siap untuk melakoni pertandingan besok dan sangat termotivasi melanjutkan yang kami dapat di GBT,” katanya.

Senada dengan sang pemain, Pelatih Persebaya Paul Munster juga sudah menantikan pertandingan melawan Arema FC. Kedua tim sebelumnya bertemu pada23 September 2023 di GBT yang dimenangkan oleh Persebaya dengan skor 3-1.

Baca juga: Persib Bandung lanjutkan tren kemenangan ketika hadapi Bhayangkara FC
Baca juga: Mills tak pusingkan penghapusan logonya dari kaus timnas

Saat itu, laga derbi Jawa Timur tersebut masih diperbolehkan ditonton oleh suporter tuan rumah.

“Kami menantikan pertandingan besok, pertandingan besok itu penting,” katanya.

Arema FC sudah mengumumkan bahwa laga melawan Persebaya di Bali tanpa penonton salah satunya melalui akun media sosial Instagram, @aremafcofficial.

Panitia pertandingan Arema FC selaku tuan rumah sementara di Bali juga sudah bersurat kepada Polres Gianyar, Bali pada 18 Maret 2024 bahwa pertandingan melawan Persebaya tanpa penonton.

Berdasarkan klasemen sementara Liga 1 Indonesia, Arema FC saat ini bertengger di posisi ke-16 atau berada di zona degradasi dengan mengoleksi 31 poin.

Sedangkan tamunya, Persebaya berada di posisi ke-12 dengan mengoleksi 36 poin. Arema FC dijadwalkan menjamu Persebaya di Stadion Dipta, Gianyar, Bali, pada Rabu (27/3) pukul 21.30 Wita.